KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kawasan lndustri Jababeka Tbk gandeng Ruangguru dalam penyelenggaraan seleksi beasiswa kuliah di President University, Cikarang, Bekasi. CEO dan Co-founder Ruangguru Adamas Belva Syah Devara (Belva) menyatakan, tersedia beasiswa senilai Rp 66 miliar, untuk 1.440 siswa untuk tahun akademik 2018/2019. Beasiswa ini akan membidik pengguna Ruangguru yang saat ini berjumlah 65 juta orang. "Platform ujian online, ruanguji, akan digunakan oleh para siswa kelas XII untuk memperebutkan beasiswa tersebut," ungkap Belva pada Rabu (10/1).
Adapun jurusan yang akan ditampung oleh beasiswa ini adalah akutansi, administrasi bisnis, manajemen, teknologi informasi, sistem informasi, teknik industri, teknik mekartik, teknik elektro, teknik pembangunan, hubungan internasional, komunikasi, hukum, dan pendidikan anak usia sekolah dasar. Pendaftaran untuk program beasiswa kuliah Ruangguru ini dibuka mulai 10 Januari hingga 9 Februari 2018. Tahap penyeleksiannya mulai dari 10 Februari hingga 5 Maret 2018 yang akan dibagi menjadi 4 tahap dan diumumkan pada tanggal 28-30 Maret 2018. Pada tahapa-tahapan tersebut Ruangguru mengerjakan prosedur operasional mulai dari pendaftaran, tes seleksi serta ranking peserta berdasarkan hasil tes. Tahapan tes yang dilakukan oleh Ruangguru adalah tes Bahasa Inggris dan tes potensi akademik. Bagi yang lolos wajib mengikuti tes dengan mengunggah nilai rapor. Pasca seleksi online, tim President University akan melakukan seleksi lanjutan berupa seleksi berkas untuk menentukan penerima beasiswa penuh dan beasiswa parsial. Belva menyatakan siap mengenai seleksi oline ini. "Contohnya kita bikin
try out dalam 10 hari yang ikut ada 700.000 orang. Kami bentuk livechat dalam satu jam yang ikut bisa 400.000 orang dan kita mendapatkan 30.000 pertanyaan," papar Belva. Belva bilang kerja sama ini hanya untuk tahun ajaran 2018/2019. Hasil evaluasi kerja sama ini akan menentukan kerja sama lanjutan di kemudian hari.
"Untuk menjangkau lebih banyak pelajar, seleksi online pun dipilih. Kami memilih Ruangguru, karena platform ujian ini memiliki teknologi yang bagus dan dapat diakses secara nasional", ujar Agus Canny, Direktur Office of Admission President University. Asal tahu saja, Ruangguru hadir sejak 2014. Kini Ruangguru mengembangkan berbagai layanan belajar berbasis teknologi antara lain ruangbelajar yaitu bimbel online dengan video belajar, latihan soal dan pembahasan serta rangkuman modul. Ada ruangles yaitu marketplace les privat, ruanglesonline yaitu layanan bimbingan belajar on-demand , ruanguji yaitu tryout ujian online dan digitalbootcamp yaitu belajar di dalam grup chat dengan tutor
standby. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Sanny Cicilia