SEMARANG. Perlahan tapi pasti, PT Kawasan Industri Jababeka Tbk mulai merealisasikan mimpi mengoperasikan kawasan industri di Kendal, Jawa Tengah. Emiten tersebut bermaksud menandai pembangunan 100 hektare (ha) lahan di Kawasan Industri Kendal (KIK). Lahan 100 ha tersebut merupakan bagian dari 860 ha lahan pengembangan tahap I. Sejatinya, total area yang ingin Jababeka kembangkan seluas 2.700 ha. Mengingat area yang luas, proses pembangunan pun bertahap. Sebanyak 20 investor atau perusahaan sudah meneken perjanjian bisnis untuk membeli 100 ha lahan tadi. Mereka berasal dari berbagai sektor. Komposisinya, 70% perusahaan asing dan 30% perusahaan lokal.
Jababeka rogoh kocek Rp 1,3 triliun untuk Kendal
SEMARANG. Perlahan tapi pasti, PT Kawasan Industri Jababeka Tbk mulai merealisasikan mimpi mengoperasikan kawasan industri di Kendal, Jawa Tengah. Emiten tersebut bermaksud menandai pembangunan 100 hektare (ha) lahan di Kawasan Industri Kendal (KIK). Lahan 100 ha tersebut merupakan bagian dari 860 ha lahan pengembangan tahap I. Sejatinya, total area yang ingin Jababeka kembangkan seluas 2.700 ha. Mengingat area yang luas, proses pembangunan pun bertahap. Sebanyak 20 investor atau perusahaan sudah meneken perjanjian bisnis untuk membeli 100 ha lahan tadi. Mereka berasal dari berbagai sektor. Komposisinya, 70% perusahaan asing dan 30% perusahaan lokal.