JAKARTA. Menteri Perindustrian yang baru, Airlangga Hartarto berjanji akan meneruskan tugas yang selama ini telah dijalankan Saleh Husin. "Apa yg sudah dikerjakan Pak Saleh Husin luar biasa, kita teruskan saja," ujar Airlangga dalam sambutan serah terima jabatan di Kementerian Perindustrian, Rabu (27/7). Pada masa-masa awal menjabat, Airlangga berencana mencontek catatan yang selama ini sudah dibuat Saleh Husin. "Saya perlu catatan beliau. Kalau di Kementerian semua dicatat beda dengan di DPR, catatannya ditinggalkan begitu saja di meja," kata dia seraya berkelakar. Dari catatan Saleh Husin, Airlangga merangkum sejumlah tantangan terbesar yang dialami pemerintah. Yang pertama ialah gap ekonomi. Ada kesenjangan antara wilayah manufaktur dan non manufaktur.
Jadi menteri, Airlangga contek catatan Saleh Husin
JAKARTA. Menteri Perindustrian yang baru, Airlangga Hartarto berjanji akan meneruskan tugas yang selama ini telah dijalankan Saleh Husin. "Apa yg sudah dikerjakan Pak Saleh Husin luar biasa, kita teruskan saja," ujar Airlangga dalam sambutan serah terima jabatan di Kementerian Perindustrian, Rabu (27/7). Pada masa-masa awal menjabat, Airlangga berencana mencontek catatan yang selama ini sudah dibuat Saleh Husin. "Saya perlu catatan beliau. Kalau di Kementerian semua dicatat beda dengan di DPR, catatannya ditinggalkan begitu saja di meja," kata dia seraya berkelakar. Dari catatan Saleh Husin, Airlangga merangkum sejumlah tantangan terbesar yang dialami pemerintah. Yang pertama ialah gap ekonomi. Ada kesenjangan antara wilayah manufaktur dan non manufaktur.