Jadwal 2024 PMWC, Format, Urutan Map dan Daftar Semua Tim yang Akan Bertanding



KONTAN.CO.ID - Inilah jadwal pertandingan PUBG Mobile 2024 PMWC, format, urutan map dan daftar semua tim yang akan bertanding. Tiga tim perwakilan Indonesia akan bertanding di ajang 2024 PMWC, mereka adalah BOOM Esports, Talon dan Team Pandum.

Pertandingan PUBG Mobile internasional bertajuk 2024 PMWC yang kepanjangannya adalah PUBG Mobile World Cup 2024 akan segera dimulai!

Kali ini PUBG Mobile menjadi bagian dari Esports World Cup dengan turnamen berskala internasional 2024 PMWC yang akan dipertandingkan. Penuh dengan kompetisi dengan hadiah fantastis, 2024 PMWC akan digelar di Riyadh, Arab Saudi yang akan memperebutkan total hadiah senilai $3.000.000 dolar AS (setara Rp 48 milyar).


Tidak hanya hadiah fantastis, pemenang turnamen PUBG Mobile 2024 PMWC ini juga akan mendapatkan kebanggaan.

Bicara tentang turnamen PUBG Mobile PMWC pada tahun 2024 ini, seperti yang telah disebutkan sebelumnya Indonesia mengirimkan 3 perwakilan tim. Yaitu BOOM Esports, Talon Esports dan Team Pandum.

Mereka harus berjuang melewati beberapa tahap pertandingan dengan format Group Stage, Suvival Stage dan Main Tournament atau babak utama.

Berikut ini beberapa informasi tentang 2024 PMWC yang dapat Anda ketahui, mulai dari jadwal, format pertandingan, urutan map hingga daftar semua tim yang akan bertanding.

Baca Juga: Selangor Red Giants Juara MSC 2024, Taklukan Raja Terakhir Falcons AP Bren

Jadwal 2024 PMWC dan Format Pertandingan

2024 PMWC akan melewati beberapa babak yang akan dipertandingkan dengan jadwal sebagai berikut:

  • Group Stage: 19 - 21 Juli 2024
Pada  babak Group Stage, 24 tim yang akan bertanding, 12 teratas akan lolos ke Maint Tournament, sedangkan 12 terbawah masih mendapatkan kesempatan untuk bertanding di babak Survival Stage.

  • Survival Stage: 23 - 24 Juli 2024
Sedangkan babak Survival Stage akan mempertemukan 16 tim yang akan bertanding, di mana 4 teratas akan lolos ke Main Tournament.

  • Main Tournament: 26 - 28 Juli 2024
Main Tournament akan mempertemukan 12 tim teratas dari babak Group Stage ditambah 4 tim teratas yang lolos dari babak Survival Stage.

Pertandingan PUBG Mobile 2024 PMWC akan dimulai pukul 17:45 WIB dengan urutan map sebagai berikut:

  • Match 1: Sanhok
  • Match 2: Erangel
  • Match 3: Erangel
  • Match 4: Erangel
  • Match 5: Miramar
  • Match 6: Miramar
Selain ketiga tim perwakilan Indonesia yang akan bertanding di ajang 2024 PMWC ini, berikut ini adalah daftar tim yang akan melengkapi turnamen PUBG Mobile tersebut.

Daftar Tim PUBG Mobile 2024 PMWC:

  • BOOM Esports (Indonesia)
  • D'Xavier (Indonesia)
  • Yoodo Alliance (Malaysia)
  • Talon Esports (Indonesia)
  • 4Mercial Vibes (Mongolia)
  • Falcons Force (Mongolia)
  • IHC Esports (Mongolia)
  • MadBulls (CIS)
  • Brute Force (Bahrain)
  • IW NRX (Turki)
  • Besiktas Black (Turki)
  • Money Makers 
  • Team Liquid (Brasil)
  • Alpha7 Esports (Brasil)
  • iNCO Gaming (Brasil)
  • Team harame Bro (Filipina)
  • REJECT (Japang)
  • CAG OSAKA (Jepang)
  • DRX (Korea Selatan)
  • Dplus (Korea Selatan)
  • Tianba (Tiongkok)
  • TJB Esports (Tiongkok)
  • POWER Esports (Arab Saudi)
  • Team Pandum (Indonesia)
  • RUKH eSports (CIS)
  • Team Spirit (Rusia)
  • Twisted Minds (Brasil)
Anda dapat menyaksikan pertandingan PUBG Mobile pada link live streaming resmi Bahasa Indonesia berikut ini.

Baca Juga: Game Neverness to Everness (NTE) Nantinya Bisa Dimainkan di Mana? Ini Penjelasannya

Link Live Streaming 2024 PMWC Bahasa Indonesia:

  • PUBG Mobile (Fanspage Facebook): https://www.facebook.com/PUBGMOBILE.ID.OFFICIAL
  • PUBG Mobile Indonesia (YouTube): https://www.youtube.com/@pubgmobileid
  • PUBG Mobile Esports (YouTube): https://www.youtube.com/@PUBGMOBILEEsports
Demikian beberapa informasi tentang 2024 PMWC yang dapat Anda ketahui, mulai dari jadwal, format pertandingan, urutan map hingga daftar tim yang mengikuti pertandingan tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News