KONTAN.CO.ID - Jadwal bola BRI Liga 1 hari ini, Jumat (23/8), menyajikan dua laga menarik, yaitu PSIS Semarang vs PSBS Biak dan Persebaya Surabya vs Barito Putera. BRI Liga 1 musim 2024/2025 telah sampai di pekan ke-3. Beberapa tim terlihat langsung menunjukkan kekuatan terbaiknya. Di saat yang sama, sejumlah tim ternyata gagal memenuhi ekspektasi dan tampil buruk di dua laga pertama.
PSIS Semarang vs PSBS Biak
PSIS saat ini masih tertahan di peringkat ke-9 klasemen BRI Liga 1 dengan koleksi 3 poin dari 2 laga. Di laga pertama, PSIS kalah dari Persita dengan skor 0-2. PSIS baru bisa meraih kemenangan di laga kedua saat bertamu ke kandang Persis Solo dengan skor 0-1. PSBS Biak yang jadi lawan masih belum menunjukkan kemampuan terbaiknya. Klub promosi ini menelan dua kekalahan dari dua laga pertama musim ini. Masing-masing kalah dari Persib dengan skor 4-1 dan PSM dengan skor 1-2. Untuk sementara, PSBS mengisi posisi ke-15 dalam klasemen BRI Liga 1. Baca Juga: Borneo FC vs Lion City Sailors FC ASEAN Club Championship: Jadwal & Link StreamingPersebaya Surabaya vs Barito Putera
Jadwal bola BRI Liga 1 hari Jumat besok juga mempertemukan Persebaya dan Barito Putera. Persebaya tampil lebih baik karena saat ini telah mengoleksi 4 poin dari 2 laga. Sekarang Persebaya ada di peringkat ke-6 klasemen. Persebaya menang 1-0 dari PSS, lalu meraih hasil imbang 0-0 saat menghadapi Madura United di pekan kedua. Sementara itu Barito Putera ada di peringkat ke-10 klasemen dengan 3 poin dari dua laga. Barito Putera kalah 3-0 di laga pembuka dan baru bisa menang di laga kedua dengan skor 1-0 menghadapi Madura United.Jadwal BRI Liga 1 Hari Jumat, 23 Agustus 2024
PSIS Semarang vs PSBS Biak- Pukul 15.00 WIB
- Stadion Moch. Soebroto, Magelang
- Link Streaming: vidio.com/categories/liga-1
- Pukul 19.00 WIB
- Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya
- Link Streaming: vidio.com/categories/liga-1