KONTAN.CO.ID - Ada dua laga menarik tersaji dalam jadwal bola BRI Liga 1 hari ini, Kamis (26/9). Keduanya adalah PSIS vs Arema FC dan PSS vs Malut United. Jadwal BRI Liga 1 musim 2024/2025 telah memasuki pekan ke-7. Keempat tim yang akan bermain hari ini masih sulit menembus papan atas klasemen sementara. Hampir semuanya masih sulit meraih kemenangan, beberapa di antaranya bahkan akrab dengan zona degradasi.
PSIS Semarang vs Arema FC
PSIS untuk saat ini masih tertahan di peringkat ke-11 klasemen sementara BRI Liga 1. Laskar Mahesa Jenar baru bisa mengumpulkan 7 poin dari enam laga. Tiga laga terakhir dilalui tanpa kemenangan, hanya 2 kali kalah dan 1 kali imbang. Nasib Arema FC pun tak lebih baik. Klub ini ada di peringkat ke-14 klasemen dengan koleksi 6 poin dari enam laga. Sejauh ini Arema baru bisa menang satu kali, yaitu saat melawan PSM Makassar di pekan ke-5. Arema secara mengejutkan menang 0-1. PSIS vs Arema FC- Kamis, 26 September 2024
- Pukul 15.30 WIB
- Stadion Moch. Soebroto, Magelang
- Link streaming: Vidio.com
PSS Sleman vs Malut United
Laga kedua dalam jadwal BRI Liga 1 hari ini juga mempertemukan dua klub papan bawah. PSS secara perlahan sepertinya mulai bangkit. Pekan lalu Hokky Caraka menang meyakinkan kontra Arema FC dengan skor 3-1. Saat ini PSS mengisi posisi ke-17 klasemen dengan koleksi 2 poin. PSS masih cukup terpukul dengan sanksi pengurangan poin sejak pekan pertama.- Kamis, 26 September 2024
- Pukul 19.00 WIB
- Stadion Manahan, Surakarta
- Link streaming: Vidio.com