Jadwal ESL Snapdragon MLBB Group Stage Hari ini (30/7/2024) dan Link Live Streaming



KONTAN.CO.ID - Simak jadwal ESL Snapdragon MLBB hari ini (30/7/2024) dan link live streaming resmi Bahasa Indonesia. Jadwal ESL Snapdragon Pro Series MLBB Season 5 babak Group Stage ini akan dibuka oleh Falcons AP. Bren (Filipina) vs Rebellion Esports (Indonesia) mulai pukul 15:30 WIB.

ESL Snapdragon Pro Series Challenge Finals Group Stage Season 5 semakin panas! 

Pada hari ini, Selasa, 30 Juli 2024 akan menjadi hari ke-3 babak Group Stage untuk turnamen ESL Snapdragon MLBB ini. Yoodo Red Giants atau Selangor Red Giants, tim asal Malaysia yang belum lama menjuarai MSC 2024 tampil sempurna.


Poin kemenangan bertambah usai mengalahkan Fnatic Onic. Meskipun pada awalnya mereka sempat kalah pada game pertama, namun mental Yoodo Red Giants (Malaysia) tampaknya sudah terbentuk sekuat itu.

Permainan Fnatic Onic diporak-porandakan, dua game selanjutnya berhasil dimenangkan oleh Yoodo Red Giants.

Bagaimana dengan hasil yang lainnya? Bagi Anda yang mungkin terlewat atau tidak sempat menonton pertandingan ESL Snapdragon MLBB kemarin (29/7/2024), simak rekap hasil pertandingan di bawah ini.

Baca Juga: Jadwal ESL Snapdragon MLBB Group Stage Hari ini (29/7) dan Hasil Klasemen Sementara

Hasil Pertandingan ESL Snapdragon Pro Series Challenge Finals Group Stage Season 5 Day 2 (Senin, 29 Juli 2024):

  • Bigetron Beta (Indonesia) vs Geek Fam (Indonesia): 0-2
  • HomeBois (Malaysia) vs Team Liquid PH (FIlipina): 0-2
  • NIP Flash (Singapura) vs RSG PH (Filipina): 2-0
  • Falcons AP. Bren (Filipina) vs Omega Esports (Filipina): 2-0
  • Fnatic Onic (Indonesia) vs Yoodo Red Giants (Malaysia): 1-2
  • Rebellion Esports (Indonesia) vs See You Soon (Kamboja): 2-0
  • Bigetron Beta (Indonesia) vs NIP Flash (Singapura): 1-2
  • Geek Fam (Indonesia) vs Team Liquid PH (Filipina): 1-2
  • HomeBois (Malaysia) vs RSG PH (Filipina): 1-2
Bagi sebagian tim yang mungkin belum mendapatkan hasil maksimal, masih tersisa satu hari lagi babak Group Stage ESL Snapdragon MLBB ini.

Berikut ini adalah jadwal ESL Snapdragon Pro Series Challenge Finals Group Stage Season 5 Day 3 atau hari ke-3 yang dapat Anda simak selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Ukuran Honkai: Star Rail 2.4 Android, iOS, PC, Siap-siap Download via Pra-Unduh

Jadwal ESL Snapdragon MLBB Challenge Finals Group Stage Season 5 Day 3 (Selasa, 30Juli 2024):

  • Falcons AP. Bren (Filipina) vs Rebellion Esports (Indonesia) - 15:30 WIB (BO3)
  • Fnatic Onic (Indonesia) vs Omega Esports (Filipina) - 15:30 WIB (BO3)
  • See You Soon (Kamboja) vs Yoodo Red Giants/ Selangor Red Giants (Malaysia) - 15:30 WIB (BO3)
  • Bigetron Beta (Indonesia) vs HomeBois (Malaysia) - 17:30 WIB (BO3)
  • Geek Fam (Indonesia) vs NIP Flash (Singapura) - 17:30 WIB (BO3)
  • RSG PH (Filipina) vs Team Liquid PH (Filipina) - 17:30 WIB (BO3)
  • Falcons AP. Bren (Filipina) vs Fnatic Onic (Indonesia) - 19:40 WIB (BO3)
  • Omega Esports (Filipina) vs See You Soon (Kamboja) - 19:40 WIB (BO3)
  • Rebellion Esports (Indonesia) vs Yoodo Red Giants/ Selangor Red Giants (Malaysia) - 19:40 WIB (BO3)
Berdasarkan jadwal ESL Snapdragon hari ini, ada beberapa pertandingan panas yang akan berlangsung di hari ke-3 ini. Mulai dari Falcons AP. Bren yang akan menghadapi Rebellion Esports dan Fnatic Onic.

Sementara itu pertandingan penutup juga tidak kalah seru di mana Rebellion Esports akan menghadapi Yoodo Red Giants/ Selangor Red Giants.

Akankah Rebellion Esports dapat membalaskan kekalahan Fnatic Onic atas Yoodo Red Giants/ Selangor Red Giants?

Dukung tim Indonesia yang akan bertanding di ajang turnamen ESL Snapdragon MLBB Challenge Finals Group Stage Season 5 Day 3 atau hari ini yang link live streaming dapat Anda simak pada daftar di bawah ini.

Link Live Streaming ESL Snapdragon Pro Series Season 5:

  • YouTube ESL Indonesia: https://www.youtube.com/@ESLIndo
  • Facebook ESL Indonesia: https://www.facebook.com/IndoESL
  • Twitch ESL Indonesia: https://www.twitch.tv/esl_indonesia
Selain lewat channel resmi di atas, live streaming pertandingan Mobile Legends ESL Snapdragon Pro Series Season 5 ini juga bakal disiarkan lewat kanal resmi YouTube MPL Indonesia.

Ikuti keseruan pertandingan ESL Snapdragon Pro Series Season 5 dan jangan lupa dukung tim perwakilan Indonesia yang berlaga di turnamen MLBB yang satu ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News