KONTAN.CO.ID - Jadwal ESL Snapdragon MLBB Season 6 Challenge Finals Group Stage Day 1 atau hari ke-1 (10/2) dan link live streaming. ESL Snapdragon MLBB S6 Challenge Finals Group Stage hari ke-1 ini bakal menampilkan banyak pertandingan seru, termasuk jadwal RRQ di ESL yang akan melawan Evos Holy. Mengawali tahun 2025, ada turnamen esports Mobile Legends yang seru untuk diikuti. Turnamen bertajuk ESL Snapdragon Pro Series Season 6 Mobile Legends: Bang Bang yang diselenggarakan oleh ESL ini akan memasuki babak Group Stage, khususnya untuk wilayah Asia Pasifik. ESL Snapdragon MLBB Season 6 ini digelar di Malaysia sebagai tuan rumah dengan total hadiah atau prize pool senilai $150.000 dolar AS (setara Rp 2,4 milyar).
ESL Snapdragon MLBB S6 Challenge Finals babak Group Stage ini akan diikuti oleh 12 tim perwakilan dari beberapa negara di Asia Tenggara. Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact Februari 2025 Terbaru Reward Primogem, Cek Daftar ini Sebagai info, turnamen ESL Snapdragon Challenge Finals Season 6 ini juga akan menyaring 5 tim teratas yang akan lolos ke turnamen ESL Snapdragon Pro Series berikutnya, yaitu Mobile Masters 2025 yang akan digelar di Indonesia. Bicara tentang ESL MLBB Season 6 Challenge Finals Group Stage, hari perdana babak Group Stage ini akan menjadi hari yang cukup panjang. Selain akan ada banyak pertandingan yang digelar, semua laga tersebut juga menggunakan format Best of 3 (BO3). Kira-kira bakal ada pertandingan apa saja di ESL Snapdragon MLBB S6 Challenge Finals Group Stage Day 1 atau hari ke-1 ini? Dan siapa tim yang akan menjadi lawan beberapa tim perwakilan Indonesia?
Jadwal ESL Snapdragon MLBB Season 6 Challenge Finals Group Stage Day 1 (Senin, 10 Februari 2025)
Grup A:- Team Flash (Singapura) vs Team Liquid ID (Indonesia) - 12:30 WIB
- Onic PH (Filipina) vs Bigetron Esports (Indonesia) - 12:30 WIB
- See You Soon (Kamboja) vs Selangor Red Giants) - 12:30 WIB
- Bigetron Esports (Indonesia) vs Team Liquid ID (Indonesia) - 16:30 WIB
- See You Soon (Kamboja) vs Onic PH (Filipina) - 16:30 WIB
- Selangor Red Giants (Malaysia) vs Team Flash (Singapura) - 16:30 WIB
- Evos Holy (Indonesia) vs RRQ Hoshi (Indonesia) - 14:30 WIB
- Onic (Indonesia) vs Team Falcons PH (Filipina) - 14:30 WIB
- Falcon Esports (Myanmar) vs Aurora (Filipina) - 14:30 WIB
- RRQ Hoshi (Indonesia) vs Aurora (FIlipina) - 18:40 WIB
- Team Falcons PH (Filipina) vs Evos Holy (Indonesia) - 18:40 WIB
- Onic (Indonesia) vs Falcon Esports (Myanmar) - 18:40 WIB
Link Live Streaming ESL Snapdragon MLBB Season 6 Challenge Finals:
- YouTube: https://www.youtube.com/@ESLIndo
- Facebook: https://www.facebook.com/IndoESL
- Twitch: https://www.twitch.tv/esl_indonesia