KONTAN.CO.ID - Inilah jadwal Grand Final Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) SEA Games 2023, perebutan emas timnas Indonesia akan menghadapi Filipina. Sebelum itu, akan ada pertandingan perebutan juara ke-3 atau medali perunggu antara Vietnam vs. Malaysia. Kabar gembira datang dari kontingen Indonesia untuk cabor esports kategori Mobile Legends: Bang Bang Women di ajang SEA Games Kamboja 2023. Setelah melewati babak Group Stage dengan sempurna, timnas Indonesia MLBB Women menduduki posisi teratas di klasemen akhir. Berikut ini hasil pertandingan MLBB Women SEA Games 2023 babak Group Stage:
- Indonesia vs. Kamboja | 1 - 0 (Group Stage)
- Filipina vs. Indonesia | 0 - 1 (Group Stage)
- Indonesia vs. Vietnam | 2 - 0 (Semifinal)
Timnasi Indonesia sendiri berada di Grup A, di mana bertemu dengan timnas Kamboja sang tuan rumah dan Filipina yang juga patut diwaspadai. Kabar baiknya, timnas Indonesai untuk MLBB Women ini berhasil menduduki posisi teratas di Grup A atas kemenangannya melawan Filipina dan Kamboja.
Baca Juga: Daftar Roster Mobile Legends SEA Games 2023 Kategori Men dari 9 Tim Partisipan Otomatis, timnas Indonesia MLBB Women berhasil lolos ke babak selanjutnya. Di babak Semifinal, timnas Indonesia MLBB Women bertemu dengan Vietnam. Sapu bersih, timnas Indonesai MLBB Women memaksa Vietnam terhenti langkahnya untuk menyumbangkan medali emas. Skor akhir 2-0 membawa timnas Indonesia MLBB Women melenggang ke babak Grand Final. Tentunya timnas Indonesia untuk MLBB Women ini akan lebih percaya diri di babak Grand Final. Belum lagi, mereka juga melewati babak Group Stage hingga Semifinal dengan mulus. Sudah tidak sabar buat nonton timnas Indonesia MLBB Women bertanding di babak Grand Final? Berikut ini jadwal Grand Final MLBB Women SEA Games 2023 dan link livestreaming.
Baca Juga: Novaria Mobile Legends, Kapan Hero Mage Terbaru ini Rilis? Ini Penjelasan Skill Jadwal Grand Final Mobile Legends: Bang Bang Women SEA Games 2023:
- Indonesia vs. Filipina (BO5) - Kamis, 11 Mei 2023 pukul 16:30 WIB
Format pertandingan Grand Final Mobile Legends: Bang Bang Women SEA Games 2023 ini
Best of 5 (BO5). Akan menjadi pertandingan yang lebih panjang dari babak sebelumnya, para penggemar tentu saja berharap timnas Indonesia MLBB Women ini bisa menyumbangkan medali emas. Jangan sampai terlewat, bagi Anda yang mau nonton pertandingan SEA Games 2023 MLBB Women, cek link livestream Bahasa Indonesia di bawah ini.
Link livestream SEA Games 2023 MLBB Women Bahasa Indonesia:
- YouTube MPL Indonesia: https://www.youtube.com/@MPLIndonesia
Dukung terus timnas Indonesia di ajang SEA Games 2023, khususnya nomor MLBB Women yang akan bertanding di babak Grand Final hari ini. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News