Jadwal Liga Champions malam ini, ada big match Inter Milan jumpa Real Madrid



KONTAN.CO.ID - NYON. Jadwal Liga Champions malam ini pada Rabu hingga Kamis pekan ini (15-16/9) menyajikan pertandingan babak grup.

Ada jadwal Liga Champions malam ini mempertemukan raksasa Inter Milan vs Real Madrid.

Raksasa Los Blancos akan bertandang ke kandang Inter Milan di jadwal Liga Champions babak grup untuk mencuri poin.


Real Madrid mampu memenangkan laga terakhir dari Celta Vigo di La Liga Spanyol dengan skor 5-2.

Sedangkan Sampdoria bisa menahan laju apik Inter Milan di Serie A dengan skor 2-2.

Pertemuan terakhir Inter Milan vs Real Madrid masih dipegang oleh Los Blancos. Kala itu Nerazzurri mampu membuat skor 2-0 pada babak grup Liga Champions musim lalu, dilansir dari Sportskeeda.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions malam ini, kans Barcelona beri balasan Bayern Munchen

Ada pula jadwal Liga Champions malam ini bertajuk laga fenomenal di babak grup antara Liverpool vs AC Milan.

Liverpool kembali menerima tamu AC Milan di Liga Champions setelah berjarak 15 tahun dari pertemuan resmi terakhir.

Laga AC Milan berjumpa dengan Liverpool sempat terjadi di ICC pada 2016 dengan kemenangan 2-0 untuk The Reds.

Liverpool mampu menang di Liga Inggris dengan 0-3 menekuk skuad Leeds United, dilansir dari ESPN.

Sedangkan AC Milan menuju jadwal Liga Champions dengan kemenangan melawan Lazio 2-0.

Baca Juga: Hasil Liga Champions Barcelona vs Bayern Munchen: The Bavarians bungkam Blaugrana 0-3

Jadwal Liga Champions malam ini mempertemukan Manchester City dengan kuda hitam RB Leipzig.

Manchester City merupakan finalis Liga Champions yang membuat ingin membuat debut musim ini dengan baik.

RB Leipzig turut menjadi klub berbahaya pada beberapa tahun terakhir dan bisa mengancam The Citizens.

Skuad The Citizens meraih kemenangan melawan Leicester City dengan skor 1-0. Sedangkan RB Leipzig meraih kekalahan dari Bayern Munchen dengan skor 4-1.

Laga Manchester City vs RB Leipzig belum pernah terjadi sebelumnya di Liga Champions.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions pekan ini, Manchester United hingga AC Milan incar poin penuh 

Selain itu ada laga menarik dari semifinalis Liga Champions musim lalu, Club Brugge vs PSG di babak grup.

Paris Saint Germain akan bertamu ke kandang Club Brugge untuk mencari poin pertama di Liga Champions.

Skuad tabur bintang PSG sebelumnya membuat kemenangan atas Clermont degan skor 4-0.

Club Brugge turut meraih kemenangan di Liga Belgia melawan Oostonde dengan skor 3-0.

Pertemuan terakhir Club Brugge vs PSG terjadi dua musim lalu dengan kemenangan Paris Saint Germain 1-0.

Baca Juga: 5 Faktor PSG harus berjuang keras di Liga Champions meski banyak pemain bintang

Baca Juga: Hasil Liga Champions Chelsea vs Zenit: The Blues tekuk Zenitchiki 1-0

Berikut jadwal Liga Champions malam ini yang tersaji di babak grup:

Rabu 15 September 2021​

  • Sherif vs Shakthar (23.45 WIB)
  • Besiktas vs Dortmund (23.45 WIB)
Kamis 16 September 2021

  • Inter Milan vs Real Madrid (02.00 WIB)
  • Atletico Madrid vs Porto (02.00 WIB)
  • Club Brugge vs PSG (02.00 WIB)
  • Liverpool vs AC Milan (02.00 WIB)
  • Manchester City vs RB Leipzig (02.00 WIB)
  • Sporting CP vs Ajax (02.00 WIB)

Selanjutnya: Hasil Liga Champions Malmo vs Juventus: Bianconeri bangkit, bekuk Di Blae 0-3

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News