Jadwal Livestream Genshin Impact 4.1 - Jadwal livestream Genshin Impact 4.1, persiapan update patch baru hingga info kode redeem. Selain mengumumkan berbagai konten baru yang bakal hadir di Genshin Impact 4.1, para
Traveler juga berkesempatan untuk mengklaim kode redeem terbaru dengan total reward 300 Primogem. Menjelang patch Genshin Impact 4.0 berakhir, HoYoverse telah menyiapkan Special Program livestream rutin yang diselenggarakan sebelum update baru rilis. Update patch Genshin Impact versi berikutnya adalah 4.1, di mana masih akan mengeksplor lebih lanjut region baru Fontaine. Tidak ketinggalan, info karakter baru juga bakal terungkap pada gelaran livestream Acara Khusus yang bertajuk "
To the Stars Shinging in the Depths"
ini.
Seperti yang diumumkan pada
drip marketing sebelumnya, dua karakter baru telah terungkap. Mereka adalah Wriothesley yang merupakan pengguna vision Hydro dan Neuvillette pengguna vision Cryo. Kedua karakter ini kemungkinan akan menajdi karakter dengan
rarity bintang 5. Bagi
Traveler yang telah menjalankan misi Archon mungkin tidak asing dengan sosok Neuvillette ini. Sosok yang dekat dengan Archon Fontaine ini besar kemungkinan akan hadir di banner Genshin Impact versi 4.1, begitu pula dengan Wriothesley. Acara khusus livestream Genshin Impact 4.1 kemungkinan juga akan mengungkap boss baru untuk mendapatkan
drop item bagi kedua karakter baru tersebut. Event dan berbagai update konten baru lainnya juga bakal terungkap pada acara livestream tersebut. Salah satu alasan mengapa
Traveler tidak boleh melewatkan livestream Genshin Impact 4.1 ini adalah kode redeem terbaru yang akan dibagikan. Kode redeem Genshin Impact 4.1 terbaru yang nantinya akan dibagikan biasanya memberikan total 300 Primogem gratis saat ditukarkan. Terbatas, makanya kode redeem Genshin Impact terbaru nanti harus cepat-cepat diklaim agar bisa mendapatkan Primogem gratis. Jangan sampai terlewat, simak jadwal dan link livestream Genshin Impact versi 4.1 selengkapnya di bawah ini.
Baca Juga: Link Download Monster Hunter Now APK Android dan iOS, Sekarang Sudah Bisa Dimainkan! Jadwal livestream Genshin Impat 4.1 Special Program
Acara livestream Genshin Impact versi 4.1 Special Program terbaru ini akan digelar pada hari Jumat, 15 September 2023 mulai pukul 18:30 WIB. Berikut ini link resmi livestream Genshin Impact 4.1 Special Program:
- Twitch Genshin Impact: https://www.twitch.tv/genshinimpactofficial/schedule
- YouTube Genshin Impact: https://www.youtube.com/@GenshinImpact
Jangan sampai terlewat, tonton semua acara streaming Genshin Impact 4.1 ini agar menemukan kode redeem terbaru yang dapat ditukarkan dengan hadiah menarik. Akhir kata, selamat menantikan gelaran livestream Genshin Impact 4.1 Special Program menjelang akhir pekan ini. Kira-kira fitur, konten, event hingga karakter apa yang paling Anda nantikan di acara livestream Special Program versi 4.0 nanti? Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News