KONTAN.CO.ID - Inilah jadwal maintenance Tower of Fantasy 1.5 Artificial Island. Tower of Fantasy update terbaru versi 1.5 maintenance segera bergulir pada hari ini juga, 15 Setpember 2022 mulai pukul 13:00 WIB, kapan waktu selesainya? Halo para Wanderer, mau ngingetin lagi Tower of Fantasy bakal maintenance hari ini untuk menyambut update terbaru versi 1.5. Seperti yang telah diumumkan sebelumnya, Tower of Fantasy akan kedatangan update yang lumayan besar setelah rilis pertama kalinya bulan Agustus lalu. Update kali ini juga menghadirkan sederet konten dan fitur baru yang dapat Anda temukan di Tower of Fantasy 1.5.
Jadwal Maintenance Tower of Fantasy 1.5
Dikutip dari laman resmi Tower of Fantasy, maintenance untuk update versi 1.5 ini bakal digelar mulai hari ini juga, 15 September 2022 pukul 06.00 hingga 09.00 (UTC+0). Berdasarkan pengumuman yang dibagikan lewat server resmi Discord Tower of Fantasy, maintenance versi 1.5 untuk wilayah Indonesia akan digulirkan mulai pukul 13:00 - 16:00 WIB. Perlu diingat, selama maintenance berlangsung, pemain tidak dapat masuk ke dalam permainan. Bicara soal update Tower of Fantasy 1.5, disarankan supaya pemain untuk uninstall terlebih dahulu lalu download ulang Tower of Fantasy versi terbaru. Cara tersebut disarankan pihak Tower of Fantasy dan berlaku untuk semua platform, baik di perangkat mobile (Android dan iOS) maupun PC atau laptop. Lalu, berapa ukuran update Tower of Fantasy 1.5? Berikut ukuran download atau size Tower of Fantasy 1.5 di perangkat mobile (Android dan iOS) dan PC:- Ukuran download Tower of Fantasy 1.5 Android: 10 GB
- Ukuran download Tower of Fantasy 1.5 iOS: 10 GB
- Ukuran download Tower of Fantasy 1.5 PC: 22 GB
- Kompensasi pemeliharaan: Dark Crystal x300
- Kompensasi perbaikan bug: Dark Crystal x300
- Kompensasi pembaruan klien: Dark Crystal x200