KONTAN.CO.ID - Jadwal MPL ID S14 Regular Season lengkap yang akan dimulai pada hari Jumat, 4 Oktober 2024. Jadwal MPL S14 kali ini bakal menampilkan laga apa saja? Yuk simak pembahasan lengkapnya. Tinggal satu tiket lagi yang bisa diamankan oleh tim Mobile Legends yang berkompetisi di ajang MPL Indonesia Season 14. Begitu pula dengan slot upper bracket yang masih tersisa satu, pertandingan MPL S14 pada pekan ini tampaknya bakal semakin memanas! Seperti yang dikatakan sebelumnya, turnamen esports MLBB MPL ID S14 akan memasuki babak Playoff dalam waktu dekat. Namun, pekan terakhir babak Regular Season, tampaknya akan menjadi pekan yang sengit untuk Alter Ego maupun Dewa United.
Sementara perebutan slot upper bracket bakal diperebutkan oleh RRQ Hoshi dan Bigetron Alpha. Selain perebutan slot terakhir upper bracket dan playoff, jadwal MPL S14 Week 9 ini juga bakal menampilkan pertandingan yang tidak kalah seru. Salah satunya adalah sang pemimpin klasemen Team Liquid ID yang akan menghadapi RRQ Hoshi di hari ke-2 jadwal MPL S14 Week 9. Babak Playoff MPL S14 akan membawa enam tim teratas berdasarkan klasemen akhir, ke Bandung untuk menyapa para penggemar esports MLBB di sana. Bandung bakal membara dengan sejumlah pertandingan seru Playoff MPL S14 yang akan diselenggarakan pertengahan bulan Oktober ini. Ya, ini merupakan kali pertama turnamen Mobile Legends MPL diselenggarakan di luar Jakarta. Kira-kira siapa satu tim lagi yang bakal lolos ke babak Playoff? Dan siapa juga tim yang mengamankan satu slot terakhir upper bracket? Agar tidak terlewat nonton pertandingan Mobile Legends MPL S14 Week 9, simak jadwalnya di bawah ini.
Jadwal MPL S14 Regular Season Week 9 Lengkap (4-6 Oktober 2024)
Day 1 (Jumat, 4 Oktober 2024):- Bigetron Alpha vs Geek Fam - 15:15 WIB (BO3)
- Rebellion Esports vs Dewa United - 18:15 WIB (BO3)
- Geek Fam vs Evos Glory - 14:30 WIB (BO3)
- Team Liquid ID vs RRQ Hoshi - 17:30 WIB (BO3)
- Fnatic Onic vs Alter Ego - 20:30 WIB (BO3)
- Dewa United vs Fnatic Onic - 14:30 WIB (BO3)
- Alter Ego vs Bigetron Alpha - 17:30 WIB (BO3)
- RRQ Hoshi vs Rebellion Esports - 20:30 WIB (BO3)
Klasemen Sementara MPL S14 Week 8
No | Team | Match Point | Match W-L | Net Game Win | Game W-L |
1 | Team Liquid ID | 12 | 12-3 | 12 | 24-12 |
2 | RRQ Hoshi | 11 | 11-3 | 14 | 24-10 |
3 | Bigetron Alpha | 9 | 9-5 | 8 | 22-14 |
4 | Geek Fam | 8 | 8-6 | 2 | 19-17 |
5 | Fnatic Onic | 8 | 8-6 | 1 | 17-16 |
6 | Alter Ego | 6 | 6-8 | -2 | 16-18 |
7 | Dewa United | 5 | 5-9 | -5 | 14-19 |
8 | Evos Glory | 3 | 3-12 | -16 | 10-27 |
9 | Rebellion Esports | 2 | 2-12 | -14 | 10-24 |
Daftar Tim Mobile Legends yang lolos Playoff MPL ID S14 sejauh ini:
- RRQ Hoshi
- Bigetron Alpha
- Team Liquid ID
- Geek Fam
- Fnatic Onic
- ?