KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur Eksekutif Pekumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) Khairunnisa Nur Agustyati meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk menjelaskan ke publik terkait alasan percepatan pendafataran calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres). Ia menilai bahwa salah satu prinsip penyelenggaran Pemilihan Umum (Pemilu) adalah proses yang dapat diprediksi yang mana memiliki kepastian dalam penyelenggaraanya. "Tidak berubah-ubah kecuali ada hal-hal yang mendesak seperti pandemi, itu kenapa KPU perlu menjelaskan kenapa tahapan pemilu harus dimajukan," kata Nisa pada Kontan.co.id, Minggu (10/9).
Jadwal Pendaftaran Capres-Cawapres Dimajukan, Pengamat: KPU Perlu Jelaskan ke Publik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur Eksekutif Pekumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) Khairunnisa Nur Agustyati meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk menjelaskan ke publik terkait alasan percepatan pendafataran calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres). Ia menilai bahwa salah satu prinsip penyelenggaran Pemilihan Umum (Pemilu) adalah proses yang dapat diprediksi yang mana memiliki kepastian dalam penyelenggaraanya. "Tidak berubah-ubah kecuali ada hal-hal yang mendesak seperti pandemi, itu kenapa KPU perlu menjelaskan kenapa tahapan pemilu harus dimajukan," kata Nisa pada Kontan.co.id, Minggu (10/9).