KONTAN.CO.ID - Inilah jadwal playoff MPL ID S8, lengkap dengan daftar tim yang lolos dan bracket. Enam tim MLBB yang berhasil lolos dari babak
regular season akan melanjutkan perjalanannya di babak
playoff lewat
bracket yang telah ditentukan. Dengan berakhirnya babak
regular season MPL ID Season 8, babak
playoff telah menanti tim-tim yang berlaga di salah satu kompetisi MLBB paling bergengsi di tanah air. Enam tim yang lolos dari babak
regular season harus menyiapkan strateginya masing-masing untuk memperebutkan gelar juara MPL ID S8 ini.
Bagaimana pun juga, Onic Esports dan RRQ Hoshi berhasil mengamankan
slot upper bracket berkat poin yang mereka kumpulkan selama babak
regular season. Berakhir di posisi pertama dan kedua, si raja langit dan raja dari segala raja ini pantas mendapatkan posisi di
upper bracket ini. Sementara empat tim lainnya harus mengisi
bracket yang tersisa. Mereka harus memanfaatkan kesempatan tersebut sebaik mungkin supaya tidak tereliminasi di pertandingan-pertandingan selanjutnya. Babak
playoff MPL ID S8 akan digelar beberapa pekan lagi. Setidaknya, para pemain memiliki waktu untuk mempersiapkan diri sembari beristirahat setelah bertanding di babak
regular season selama 8 pekan. Terait jadwal, MPL ID Season 8 ini akan digelar beberapa pekan menjelang akhir Oktober, tepatnya pada 21 Oktober. Berikut ini jadwal lengkapnya.
Baca Juga: Bracket playoff MPL ID S8: RRQ Hoshi dan Onic Esports amankan slot upper bracket! Jadwal playoff MPL ID Season 8
- Match 1, Alter Ego vs. Bigetron Alpha - 21 Oktober, pukul 12:45 WIB (BO5)
- Match 2, Evos Legeends vs. Aura Fire - 21 Oktober, pukul 17:30 WIB (BO5)
- Match 3, RRQ Hoshi vs. TBC (Pemenang Match 1) - 22 Oktober, pukul 12:45 WIB (BO5)
- Match 4, Onic Esports vs. TBC (Pemenang Match 2) - 22 Oktober, pukul 17:30 WIB (BO5)
Perihal tim, berikut daftar tim yang lolos
playoff MPL ID S8 lengkap dengan
bracket.
Daftar tim yang lolos playoff MPL ID Season 8 dan bracket
Daftar tim yang lolos babak
playoff MPL ID Season 8:
- Alter Ego
- Bigetron Alpha
- Evos Legends
- Aura Fire
- Onic Esports
- RRQ Hoshi
Demikian beberapa informasis seputar babak
playoff MPL ID Season 8 yang akan digelar sekitar dua minggu lagi. Siapakah yang akan menjadi juara MPL ID Season 8?
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News