Jadwal Snapdragon Mobile Open Finals Hari ini (4/6/2024) dan Link Live Streaming



KONTAN.CO.ID - Jadwal Snapdragon Mobile Open Finals hari ini (4/6/2024) dan link live streaming. Pertandingan MLBB Snapdragon Pro Series Season 5 untuk kualifikasi Open Finals Asia Pasifik akan memperebutkan 2 tiket menuju Challenge Season.

Belum berakhir! Perebutan dua tiket menuju Challeng Season untuk turnamen Snapdragon Mobile Open Finals Season 5 Asia Pasifik semakin panas.

Sayang sekali, Liquid Aura mengakhiri perjalanannya di turnamen Snapdragon Mobile Open Finals Season 5 usai tumbang dari Team MAX (Kamboja) dengan skor akhir 2-0.


Meskipun begitu, Bigetron Beta masih punya kesempatan menyusul Evos Holy yang sudah mengamankan tiket ke Challenge Season setelah berhasil mengalahkan JP Niners (Malaysia) pada pertandingan yang digelar hari Senin (3/6/2024).

Babak Swiss System semakin mengerucut di Round 6 dan saat ini tersisa 4 tim yang masih bertahan. Merek adalah Team MAX (Kamboja), Falcon Esports (Myanmar) dan AI Esports (Myanmar).

Jangan sampai terlewat nonton keseruan pertandingan Mobile Legends Snapdragon Mobile Open Finals Season 5 untuk hari ini, Selasa, 4 Juni 2024.

Baca Juga: Playoff MPL S13 Apakah Digelar Pekan ini? Berikut Jadwal dan Bracket Pertandingan

Jadwal Snapdragon Mobile Open Finals Hari ini (Selasa, 4 Juni 2024):

  • Match 1: Team MAX (Kamboja) vs Bigetron Beta (Indonesia) - 18:00 WIB
  • Match 2: Falcon Esports (Myanmar) vs AI Esports (Myanmar) - 20:00 WIB
Nonton pertandingan MLBB Mobile Open Finals melalui link live streaming resmi yang dapat Anda simak pada daftar di bawah ini.

Link Live Streaming Snapdragon Mobile Open Finals Season 5 APAC (Bahasa Indonesia):

  • Twitch: twitch.tv/esl_indonesia
  • YouTube: youtube.com/ESLIndo
  • Facebook: facebook.com/IndoESL
  • TikTok.com: tiktok.com/@eslindonesia
Selain lewat link live streaming di atas, pertandingan Snapdragon Mobile Open Finals Season 5 APAC atau Asia Pasifik juga akan disiarkan channel resmi lainnya, seperti MPL Indonesia.

Baca Juga: Codashop FC Mobile, Cara Top Up Beli Silver dan FC Points Bayar Pakai Dana, Ovo dll

Dukung tim perwakilan Indonesia yang masih bertahan di kualifikasi Snapdragon Mobile Open Finlas Season 5 APAC atau Asia Pasifik untuk memperebutkan 2 tiket terakhir menuju Challenge Season.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News