KONTAN.CO.ID - PT Bukit Asam Tbk (PTBA) dan PT Bintan Alumina Indonesia (BAI) menjajaki potensi pengembangan pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) di Kawasan Ekonomi Khusus Galang Batang di Bintan, Provinsi Kepulauan Riau. Penjajakan potensi ini ditandai dengan penandatanganan Kesepakatan Awal (“Kesepakatan”) yang dilakukan langsung oleh Direktur Utama PTBA, Suryo Eko Hadianto dan Direktur PT BAI, Santony di Kantor Perwakilan Jakarta PT Bukit Asam Tbk, Menara Kadin, Jakarta Selatan, Selasa (21/12/2021). Melalui penandatanganan kesepakatan ini, PTBA dan BAI berencana menjajaki pengembangan PLTU dengan kapasitas minimal 900 MW. PLTU ini ditargetkan dapat mendukung operasional pabrik pemurnian (smelter) alumina milik PT BAI. “PTBA menyambut baik penandatanganan kesepakatan ini. Hal ini selaras dengan rencana transformasi bisnis perusahaan menjadi perusahaan energi. Kami optimis kerja sama ini nantinya akan membawa manfaat positif bagi perusahaan,” ujar Suryo.
Jajaki Potensi PLTU, Bukit Asam Jalin Kerja Sama dengan Bintan Alumina Indonesia
KONTAN.CO.ID - PT Bukit Asam Tbk (PTBA) dan PT Bintan Alumina Indonesia (BAI) menjajaki potensi pengembangan pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) di Kawasan Ekonomi Khusus Galang Batang di Bintan, Provinsi Kepulauan Riau. Penjajakan potensi ini ditandai dengan penandatanganan Kesepakatan Awal (“Kesepakatan”) yang dilakukan langsung oleh Direktur Utama PTBA, Suryo Eko Hadianto dan Direktur PT BAI, Santony di Kantor Perwakilan Jakarta PT Bukit Asam Tbk, Menara Kadin, Jakarta Selatan, Selasa (21/12/2021). Melalui penandatanganan kesepakatan ini, PTBA dan BAI berencana menjajaki pengembangan PLTU dengan kapasitas minimal 900 MW. PLTU ini ditargetkan dapat mendukung operasional pabrik pemurnian (smelter) alumina milik PT BAI. “PTBA menyambut baik penandatanganan kesepakatan ini. Hal ini selaras dengan rencana transformasi bisnis perusahaan menjadi perusahaan energi. Kami optimis kerja sama ini nantinya akan membawa manfaat positif bagi perusahaan,” ujar Suryo.