KONTAN.CO.ID - Siapa bilang hanya kawasan Ciwidey saja yang tersohor akan perkebunan tehnya di Jawa Barat. Ternyata, Tasikmalaya juga punya kawasan perkebunan teh yang tidak kalah indahnya lo. Perkebunan teh di Tasikmalaya terkenal dengan nama Kebun Teh Taraju. Letak perkebunan ini berada di kawasan Banyuasih, Taraju, Tasikmalaya, Jawa Barat. Dari pusat Kota Tasikmalaya, perkebunan teh ini berjarak sekitar 48 kilometer jika menggunakan kendaraan bermotor. Bentang alam yang indah dan udaranya yang segar menjadi keunggulan dari tempat ini. Karena itu, tidak sedikit pengunjung yang datang ke sini menggunakan sepeda motornya di akhir pekan.
Jalan-jalan di Kebun Teh Taraju Tasikmalaya, wisata sepi dari keramaian
KONTAN.CO.ID - Siapa bilang hanya kawasan Ciwidey saja yang tersohor akan perkebunan tehnya di Jawa Barat. Ternyata, Tasikmalaya juga punya kawasan perkebunan teh yang tidak kalah indahnya lo. Perkebunan teh di Tasikmalaya terkenal dengan nama Kebun Teh Taraju. Letak perkebunan ini berada di kawasan Banyuasih, Taraju, Tasikmalaya, Jawa Barat. Dari pusat Kota Tasikmalaya, perkebunan teh ini berjarak sekitar 48 kilometer jika menggunakan kendaraan bermotor. Bentang alam yang indah dan udaranya yang segar menjadi keunggulan dari tempat ini. Karena itu, tidak sedikit pengunjung yang datang ke sini menggunakan sepeda motornya di akhir pekan.