JAKARTA. Untuk menunjang revitalisasi kawasan Kota Tua, Pemprov DKI Jakarta berencana menutup Jalan Kemukus yang berada di areal wisata sejarah tersebut. Mulai tahun 2015 mendatang, jalan utama menuju Taman Fatahillah dan Stasiun Beos harus bebas dari kendaraan bermotor. Kepala Bidang Pembangunan Jalan Dinas Pekerjaan Umum DKI, Heru Panatas menjelaskan, Jalan Kemukus harus bebas dari kendaraan bermotor. Untuk itulah, nantinya kendaraan yang lewat akan dialihkan melalui jalan lain. "Saat ini kami sedang memperbaiki jalan-jalan yang akan dijadikan jalur alternatif di seputaran kawasan Kota Tua," kata Heru, Jumat (21/11).
Jalan menuju Taman Fatahillah ditutup mulai 2015
JAKARTA. Untuk menunjang revitalisasi kawasan Kota Tua, Pemprov DKI Jakarta berencana menutup Jalan Kemukus yang berada di areal wisata sejarah tersebut. Mulai tahun 2015 mendatang, jalan utama menuju Taman Fatahillah dan Stasiun Beos harus bebas dari kendaraan bermotor. Kepala Bidang Pembangunan Jalan Dinas Pekerjaan Umum DKI, Heru Panatas menjelaskan, Jalan Kemukus harus bebas dari kendaraan bermotor. Untuk itulah, nantinya kendaraan yang lewat akan dialihkan melalui jalan lain. "Saat ini kami sedang memperbaiki jalan-jalan yang akan dijadikan jalur alternatif di seputaran kawasan Kota Tua," kata Heru, Jumat (21/11).