JAKARTA. Jalan tol Cinere-Jagorawi (Cijago) seksi II yang merentang dari jalan raya Bogor hingga wilayah Kukusan, sepanjang 5,5 kilometer, yang sejajar dengan Jalan Djuanda kota Depok, mulai dibangun. Pembangunan jalan tol Cijago seksi II itu diawali dengan acara "Ground Breaking" yang dihadiri oleh Menteri Pekerjaan Umum, Joko Kirmanto, Direktur Utama PT Translingkar Kita Jaya, Hilman Muchsin, dan Wali Kota Depok, Nur Mahmudi Ismail, di lokasi pengeboran pertama, di wilayah Bakti Jaya, Sukma Jaya, Depok, Jawa Barat, Kamis (20/3). Direktur Utama PT Translingkar Kita Jaya, Hilman Muchsin, dalam sambutannya mengatakan bahwa tol seksi II itu melanjutkan jalan tol Cijago seksi I yang menghubungkan tol Jagorawi dengan Jalan Raya Bogor, yang sudah beroperasi sejak Februari 2012 lalu.
Jalan tol Cijago seksi II mulai dibangun
JAKARTA. Jalan tol Cinere-Jagorawi (Cijago) seksi II yang merentang dari jalan raya Bogor hingga wilayah Kukusan, sepanjang 5,5 kilometer, yang sejajar dengan Jalan Djuanda kota Depok, mulai dibangun. Pembangunan jalan tol Cijago seksi II itu diawali dengan acara "Ground Breaking" yang dihadiri oleh Menteri Pekerjaan Umum, Joko Kirmanto, Direktur Utama PT Translingkar Kita Jaya, Hilman Muchsin, dan Wali Kota Depok, Nur Mahmudi Ismail, di lokasi pengeboran pertama, di wilayah Bakti Jaya, Sukma Jaya, Depok, Jawa Barat, Kamis (20/3). Direktur Utama PT Translingkar Kita Jaya, Hilman Muchsin, dalam sambutannya mengatakan bahwa tol seksi II itu melanjutkan jalan tol Cijago seksi I yang menghubungkan tol Jagorawi dengan Jalan Raya Bogor, yang sudah beroperasi sejak Februari 2012 lalu.