KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia (KAI) resmi mengaktifkan jalur kereta api Cibatu Garut. Jalur KA Garut-Cibatu tersebut memiliki panjang 19 kilometer dan diresmikan oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menteri BUMN Erick Thohir. Dalam konferensi pers yang berlangsung virtual, Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan reaktivasi jalur kereta api (KA) Cibatu Garut akan memberikan dampak ekonomi yang luas bagi masyarakat. "Reaktivasi jalur kereta Cibatu Garut harus kita apresiasi sebab kebangkitannya akan membawa dampak bagi masyarakat yang lebih luas lagi," kata Erick Thohir dalam seminar daring di Jakarta, Selasa (29/3). Ia melanjutkan, dampaknya antara lain perjalanan kereta api yang terjamin keamanannya dengan BUMN PT Kereta Api Indonesia (KAI), pengembangan UMKM lokal pada stasiun yang dilalui, pembukaan lapangan kerja, pemulihan kawasan wisata sepanjang jalur kereta, pengangkutan massal yang dapat tersambung sampai jalur Jakarta atau daerah lainnya lagi, hingga integrasi moda lainnya yang dapat disambungkan dengan jalur kereta Cibatu Garut ini.
Jalur Kereta Api Garut-Cibatu Diaktifkan Kembali
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia (KAI) resmi mengaktifkan jalur kereta api Cibatu Garut. Jalur KA Garut-Cibatu tersebut memiliki panjang 19 kilometer dan diresmikan oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menteri BUMN Erick Thohir. Dalam konferensi pers yang berlangsung virtual, Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan reaktivasi jalur kereta api (KA) Cibatu Garut akan memberikan dampak ekonomi yang luas bagi masyarakat. "Reaktivasi jalur kereta Cibatu Garut harus kita apresiasi sebab kebangkitannya akan membawa dampak bagi masyarakat yang lebih luas lagi," kata Erick Thohir dalam seminar daring di Jakarta, Selasa (29/3). Ia melanjutkan, dampaknya antara lain perjalanan kereta api yang terjamin keamanannya dengan BUMN PT Kereta Api Indonesia (KAI), pengembangan UMKM lokal pada stasiun yang dilalui, pembukaan lapangan kerja, pemulihan kawasan wisata sepanjang jalur kereta, pengangkutan massal yang dapat tersambung sampai jalur Jakarta atau daerah lainnya lagi, hingga integrasi moda lainnya yang dapat disambungkan dengan jalur kereta Cibatu Garut ini.