KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan Umum Jaminan Kredit Indonesia (Jamkrindo) menargetkan penjaminannya bisa tumbuh sekitar 17,5% secara year on year (yoy) pada 2019. Per 2018, jumlah kredit yg dijamin Jamkrindo secara konsolidasi mencapai Rp 174,74 triliun. Direktur Utama Jamkrindo Randi Anto mengatakan, ada empat sektor yang bakal menjadi motor penggerak pertumbuhan penjaminan tahun ini, yaitu sektor produksi, jasa perdagangan, konstruksi, dan usaha non-produktif. Randi mengatakan, penjaminan di sektor produksi akan didorong melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan juga kredit komersial lainnya. Tahun lalu, perusahaannya mencatat, penjaminan KUR adalah sebesar Rp 50,4 triliun dan non-KUR Rp 124,21 triliun.
Jamkrindo targetkan pertumbuhan penjaminan sekitar 17,5% pada 2019, ini penggeraknya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan Umum Jaminan Kredit Indonesia (Jamkrindo) menargetkan penjaminannya bisa tumbuh sekitar 17,5% secara year on year (yoy) pada 2019. Per 2018, jumlah kredit yg dijamin Jamkrindo secara konsolidasi mencapai Rp 174,74 triliun. Direktur Utama Jamkrindo Randi Anto mengatakan, ada empat sektor yang bakal menjadi motor penggerak pertumbuhan penjaminan tahun ini, yaitu sektor produksi, jasa perdagangan, konstruksi, dan usaha non-produktif. Randi mengatakan, penjaminan di sektor produksi akan didorong melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan juga kredit komersial lainnya. Tahun lalu, perusahaannya mencatat, penjaminan KUR adalah sebesar Rp 50,4 triliun dan non-KUR Rp 124,21 triliun.