Jangan ketinggalan! Tiga emiten cum dividen di pasar reguler dan negosiasi hari ini



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Masih ada kesempatan bagi Anda yang ingin mencari peluang untung dari saham pembagi dividen. Sebab, sejumlah emiten bersiap mengguyur dividen bagi para pemegang sahamnya.

Baca Juga: Siap-siap meraup cuan dividen! Catat cum dividen 11 emiten ini sepekan ke depan

Berdasarkan catatan Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) dan pemberitaan kontan.co.id, ada 13 emiten yang menjadwalkan cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi dalam sepekan ke depan.


Dari jumlah tersebut, setidaknya ada lima emiten yang menetapkan cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada hari ini (5/8).

PT Asuransi Bina Dana Arta Tbk (ABDA), misalnya, akan menebar dividen senilai Rp 60 per saham. ABDA menetapkan cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada hari ini (5 Agustus 2020), sementara tanggal ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi jatuh pada 6 Agustus 2020.

PT Mahkota Group Tbk (MGRO) akan membagikan dividen senilai Rp 1 per saham. Tanggal cum dividen MGRO di pasar reguler dan pasar negosiasi juga pada 5 Agustus 2020, sementara tanggal ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada 6 Agustus 2020.

Baca Juga: Siap-siap meraup cuan dividen! Catat cum dividen 11 emiten ini sepekan ke depan

Editor: Sandy Baskoro