KONTAN.CO.ID - Presiden Prabowo Subianto memastikan seluruh desa di Indonesia akan menerima Program Makan Bergizi Gratis (MBG) pada tahun 2026. Kepastian tersebut disampaikan menyusul masih terbatasnya cakupan program yang saat ini baru menjangkau sekitar 55 juta penerima manfaat. Prabowo mengakui bahwa realisasi MBG masih berada di bawah target awal yang ditetapkan pemerintah, yakni sebanyak 82,9 juta penerima manfaat. Kondisi ini membuat sebagian masyarakat di sejumlah desa belum merasakan langsung program unggulan tersebut. “Tadi waktu saya datang banyak juga rakyat yang teriak, Pak, desa kami belum terima MBG. Saya minta maaf. Ini soal kemampuan kita. Tapi insyaallah tahun 2026 seluruh desa di Indonesia akan menerima MBG,” ujar Prabowo dalam pengumuman resmi Swasembada Beras di Karawang, Rabu (7/1/2026).
Janji Besar Prabowo: Tak Ada Desa Tertinggal dari Program Makan Gratis
KONTAN.CO.ID - Presiden Prabowo Subianto memastikan seluruh desa di Indonesia akan menerima Program Makan Bergizi Gratis (MBG) pada tahun 2026. Kepastian tersebut disampaikan menyusul masih terbatasnya cakupan program yang saat ini baru menjangkau sekitar 55 juta penerima manfaat. Prabowo mengakui bahwa realisasi MBG masih berada di bawah target awal yang ditetapkan pemerintah, yakni sebanyak 82,9 juta penerima manfaat. Kondisi ini membuat sebagian masyarakat di sejumlah desa belum merasakan langsung program unggulan tersebut. “Tadi waktu saya datang banyak juga rakyat yang teriak, Pak, desa kami belum terima MBG. Saya minta maaf. Ini soal kemampuan kita. Tapi insyaallah tahun 2026 seluruh desa di Indonesia akan menerima MBG,” ujar Prabowo dalam pengumuman resmi Swasembada Beras di Karawang, Rabu (7/1/2026).