Janji Sandiaga Uno ke PKB



JAKARTA. Bakal calon Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno berjanji kepada seluruh kader Partai Kebangkitan Bangsa di ibukota, akan membawa masyarakat Jakarta sejahtera jika terpilih dalam Pilkada 2017.

"Saya sudah menghampiri 267 kelurahan, 44 kecamatan di DKI Jakarta, banyak masyarakat Jakarta bilang kesejahteraannya belum meningkat. Ini akan saya perbaiki," ujar Sandiaga dalam acara deklarasi dukungan DPW PKB DKI Jakarta terhadap dirinya dalam Pilgub DKI Jakarta, Kamis (25/8).

Sandiaga yang juga merupakan kader Partai Gerindra mengatakan sangat tersanjung niat sucinya membawa Jakarta ke arah lebih baik, mendapat dukungan dari PKB selaku partai Nahdiyin.


Dia berjanji akan berkompetisi dengan sehat dan menjunjung demokrasi yang sejuk. "Saya selalu menginginkan demokrasi yang sejuk. Saya tidak ingin menjatuhkan pihak lawan, tidak ingin demokrasi itu memecah-belah dan memaki-maki," ujar Sandiaga.

DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) secara resmi mendeklarasikan dukungannya kepada politikus Gerindra Sandiaga Salahudin Uno untuk maju sebagai calon Gubernur DKI Jakarta pada pilkada 2017.

Menurut Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas keputusan mendukung Sandiaga bukan tanpa sebab, melainkan telah melalui proses uji kepatutan dan kelayakan di DPW PKB.

Hasbiallah mengatakan PKB adalah partai yang pluralis, sesuai ajaran KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) PKB tidak pernah membeda-bedakan suku, agama, ras dan antargolongan.

Menurut Hasbiallah, Sandiaga adalah sosok calon pemimpin yang juga plural, dan soleh. Sandiaga dinilai memiliki arah perjuangan yang serupa dengan PKB.

"NU dan PKB jelas perjuangannya membela orang-orang lemah. Pak Sandiaga ini pemimpin soleh yang top, beliau akan membela orang-orang lemah," ujar Hasbiallah.

Dia menyatakan mekanisme penentuan calon Gubernur DKI Jakarta dilakukan DPW PKB sesuai instruksi Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto