AMBON. Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Maluku Bambang Hermanto mengatakan, pada Januari 2017, penyaluran kredit perbankan di daerah ini meningkat 9,66% dibandingkan periode yang sama tahun 2016. "Peningkatan penyaluran kredit di Maluku ditopang peningkatan kredit pada beberapa sektor ekonomi," kata Bambang di Ambon, Kamis (6/4). Namun, lanjut Bambang, dibanding posisi Desember 2016, penyaluran kreditĀ Januari 2017 sedikit melambat. Tercatat pada Desember 2016, pertumbuhan penyaluran kreditĀ mencapai 9,72%.
Januari, penyaluran kredit di Maluku tumbuh 9,66%
AMBON. Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Maluku Bambang Hermanto mengatakan, pada Januari 2017, penyaluran kredit perbankan di daerah ini meningkat 9,66% dibandingkan periode yang sama tahun 2016. "Peningkatan penyaluran kredit di Maluku ditopang peningkatan kredit pada beberapa sektor ekonomi," kata Bambang di Ambon, Kamis (6/4). Namun, lanjut Bambang, dibanding posisi Desember 2016, penyaluran kreditĀ Januari 2017 sedikit melambat. Tercatat pada Desember 2016, pertumbuhan penyaluran kreditĀ mencapai 9,72%.