KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) melakukan ekspansi bisnis melalui peresmian anak usahanya, PT Indojaya Agrinusa (Indojaya) di Kawasan Industri Modern 4, Deli Serdang, Sumatra Utara (Sumut). Anggota indeks Kompas100 ini menggelontorkan investasi Rp 600 miliar untuk pembangunan pabrik baru Indojaya di kawasan industri Sumut tersebut. Berdiri di atas lahan seluas 12 hektare (ha), pabrik baru Indojaya merupakan perluasan dari pabrik sebelumnya yang berada di wilayah Tanjung Morawa, Deli Serdang. Pabrik ini hadir sebagai solusi atas kebutuhan akan pasokan pakan ternak, di wilayah Aceh, Sumatra Utara, Pekanbaru dan Kepulauan Riau, dengan kualitas produk berstandar internasional. Baca Juga: Saham Sektor Industri Dasar dan Kimia Jadi Jawara Pekan Lalu, Siapa Jawara Pekan Ini?
Japfa Comfeed (JPFA) resmikan pabrik baru dengan investasi Rp 600 miliar di Sumut
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) melakukan ekspansi bisnis melalui peresmian anak usahanya, PT Indojaya Agrinusa (Indojaya) di Kawasan Industri Modern 4, Deli Serdang, Sumatra Utara (Sumut). Anggota indeks Kompas100 ini menggelontorkan investasi Rp 600 miliar untuk pembangunan pabrik baru Indojaya di kawasan industri Sumut tersebut. Berdiri di atas lahan seluas 12 hektare (ha), pabrik baru Indojaya merupakan perluasan dari pabrik sebelumnya yang berada di wilayah Tanjung Morawa, Deli Serdang. Pabrik ini hadir sebagai solusi atas kebutuhan akan pasokan pakan ternak, di wilayah Aceh, Sumatra Utara, Pekanbaru dan Kepulauan Riau, dengan kualitas produk berstandar internasional. Baca Juga: Saham Sektor Industri Dasar dan Kimia Jadi Jawara Pekan Lalu, Siapa Jawara Pekan Ini?