KONTAN.CO.ID - PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JAPFA) berhasil menembus pasar Brunei dengan mengirimkan sebanyak 45 ribu butir telur tetas indukan ayam broiler, Rabu (04/10). Total ekspor diperkirakan mencapai lebih dari 130 ribu butir yang terbagi menjadi 3 tahap pengiriman di bulan Oktober ini. Hatching Egg (HE) fertil yang dikirimkan tersebut selanjutnya akan ditetaskan di negara tujuan. Harwanto, Direktur JAPFA menyampaikan, “Pengiriman hatching egg ini bukan kali pertama dilakukan, sebelumnya JAPFA juga melakukan ekspor ke Myanmar. Hal ini menjadi bukti bahwa kualitas produk perunggasan kami memiliki kualitas yang baik dan diminati pasar mancanegara. Selain itu, ekspor yang kami lakukan ini merupakan salah satu upaya dalam mendukung pemerintah dan industri perunggasan Indonesia untuk menjaga keseimbangan populasi ayam broiler di dalam negeri.”
JAPFA Ekspor Hatching Egg Perdana ke Brunei,Targetkan 130 Ribu Butir di Bulan Oktober
KONTAN.CO.ID - PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JAPFA) berhasil menembus pasar Brunei dengan mengirimkan sebanyak 45 ribu butir telur tetas indukan ayam broiler, Rabu (04/10). Total ekspor diperkirakan mencapai lebih dari 130 ribu butir yang terbagi menjadi 3 tahap pengiriman di bulan Oktober ini. Hatching Egg (HE) fertil yang dikirimkan tersebut selanjutnya akan ditetaskan di negara tujuan. Harwanto, Direktur JAPFA menyampaikan, “Pengiriman hatching egg ini bukan kali pertama dilakukan, sebelumnya JAPFA juga melakukan ekspor ke Myanmar. Hal ini menjadi bukti bahwa kualitas produk perunggasan kami memiliki kualitas yang baik dan diminati pasar mancanegara. Selain itu, ekspor yang kami lakukan ini merupakan salah satu upaya dalam mendukung pemerintah dan industri perunggasan Indonesia untuk menjaga keseimbangan populasi ayam broiler di dalam negeri.”