KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Anggaran belanja modal (capex) PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) tahun ini meningkat. Rencananya belanja modal akan digunakan untuk pengembangan bisnis perusahaan unggas tersebut. Dalam paparan publiknya, manajemen JPFA berencana menganggarkan belanja modal sebesar Rp 3 triliun. Jumlah tersebut naik dari periode tahun 2018 sebanyak Rp 2,28 triliun. Head of Corporate Finance PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk Putut Djagiri mengatakan, perusahaan akan memanfaatkan rencana belanja modal (capex) dengan memperhatikan tingkat konsumsi, daya beli dan pertumbuhan bisnis perusahaan berkelanjutan.
"Kami akan gunakan dananya untuk pembangunan gudang, silo, kandang, dan ekspansi bisnis poultry," katanya Rencananya perusahaan akan membangun tiga corn dryer yang berlokasi di Sumbawa, Gorontalo dan Jawa Timur. Untuk pembangunan satu corn dryer membutuhkan dana sebesar Rp 50 miliar.