KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jasa Armada Indonesia Tbk (JAI) resmi menandatangani pembelian empat unit kapal tunda dari PT Citra Shipyard. Nilai pembelian empat kapal tunda itu sebesar Rp 223,85 miliar. Direktur Utama JAI Dawam Atmosudiro mengatakan, empat kapal tunda itu baru akan datang 16 bulan terhitung sejak Oktober 2018. Artinya, empat kapal itu baru akan datang pada Bulan Januari 2020. Alasan utama JAI mendatangkan empat tambahan kapal tunda adalah untuk mentantisipasi tambahan pekerjaan. "Antisipasi tambahan pekerjaan, kalau operasional sekarang masih tercukupi," kata Dawam kepada Kontan.co.id, Jumat (21/9).
Jasa Armada Indonesia datangkan kapal tunda untuk antisipasi tambahan pekerjaan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jasa Armada Indonesia Tbk (JAI) resmi menandatangani pembelian empat unit kapal tunda dari PT Citra Shipyard. Nilai pembelian empat kapal tunda itu sebesar Rp 223,85 miliar. Direktur Utama JAI Dawam Atmosudiro mengatakan, empat kapal tunda itu baru akan datang 16 bulan terhitung sejak Oktober 2018. Artinya, empat kapal itu baru akan datang pada Bulan Januari 2020. Alasan utama JAI mendatangkan empat tambahan kapal tunda adalah untuk mentantisipasi tambahan pekerjaan. "Antisipasi tambahan pekerjaan, kalau operasional sekarang masih tercukupi," kata Dawam kepada Kontan.co.id, Jumat (21/9).