KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jasa Armada Indonesia Tbk (IPCM) dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) menyatakan akan membagikan dividen. Perusahaan membagikan dividen sebesar Rp 6,8 per saham atau setara 49,36% dari laba bersih tahun lalu. Dawam Atmosudiro, Direktur Utama IPCM menjelaskan kendati laba bersih mengalami penurunan namun manajemen berkomitmen untuk memberikan dividen. Sebesar Rp 35,94 dari laba bersih tahun lalu akan dibagikan kepada pemegang saham. "Laba tahun lalu tidak masalah, di situ diperlukan keterampilan manajemen. Bukan soal efisiensi, laba ini kan untuk investasi, kami bisa investasi dengan kerjasama dengan orang lain jadi begitu laba turun dividen kami tidak ikut turun," ujarnya di Jakarta, Selasa (18/6)
Jasa Armada Indonesia (IPCM) tebar dividen Rp 6,8 per saham
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jasa Armada Indonesia Tbk (IPCM) dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) menyatakan akan membagikan dividen. Perusahaan membagikan dividen sebesar Rp 6,8 per saham atau setara 49,36% dari laba bersih tahun lalu. Dawam Atmosudiro, Direktur Utama IPCM menjelaskan kendati laba bersih mengalami penurunan namun manajemen berkomitmen untuk memberikan dividen. Sebesar Rp 35,94 dari laba bersih tahun lalu akan dibagikan kepada pemegang saham. "Laba tahun lalu tidak masalah, di situ diperlukan keterampilan manajemen. Bukan soal efisiensi, laba ini kan untuk investasi, kami bisa investasi dengan kerjasama dengan orang lain jadi begitu laba turun dividen kami tidak ikut turun," ujarnya di Jakarta, Selasa (18/6)