KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Anak usaha PT Pelabuhan Indonesia II (Pelindo II), PT Jasa Armada Indonesia Tbk telah menetapkan harga penawaran umum saham perdananya di kisaran Rp 325 hingga Rp 530 per saham. Melalui penawaran umum perdana ini, perusahaan yang juga dikenal dengan nama IPC Marine ini akan melepas sebanyak-banyaknya 1,74 miliar saham atau setara dengan 30% dari total modal disetor. Itu artinya, IPC Marine mengincar dana segar maksimal Rp 924,31 miliar dari initial public offering (IPO) ini. IPC Marine telah menunjuk PT Danareksa Sekuritas dan PT Mandiri Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi efek (joint lead underwriters). Sementara itu perusahaan telah menunjuk PT RHB Sekuritas Indonesia sebagai penjamin emisi (underwriter).
Jasa Armada tawarkan harga IPO Rp 325-Rp 530
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Anak usaha PT Pelabuhan Indonesia II (Pelindo II), PT Jasa Armada Indonesia Tbk telah menetapkan harga penawaran umum saham perdananya di kisaran Rp 325 hingga Rp 530 per saham. Melalui penawaran umum perdana ini, perusahaan yang juga dikenal dengan nama IPC Marine ini akan melepas sebanyak-banyaknya 1,74 miliar saham atau setara dengan 30% dari total modal disetor. Itu artinya, IPC Marine mengincar dana segar maksimal Rp 924,31 miliar dari initial public offering (IPO) ini. IPC Marine telah menunjuk PT Danareksa Sekuritas dan PT Mandiri Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi efek (joint lead underwriters). Sementara itu perusahaan telah menunjuk PT RHB Sekuritas Indonesia sebagai penjamin emisi (underwriter).