KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jasa Marga Tbk (JSMR, anggota indeks Kompas100) melalui anak usahanya PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) resmi menggandeng PT Fintek Karya Nusantara (Finarya) atau yang lebih dikenal dengan LinkAja untuk meningkatkan pelayanan kepada pengguna jalan. Direktur Utama PT JMTO Septerianto Sanaf mengatakan, dengan kerjasama tersebut, pembayaran tarif tol nantinya akan menggunakan radio-frequency identification (RFID) yang diinisiasi JMTO bersama tim konsorsium, yang diberi nama FLO. Sedangkan peran LinkAja dalam mekanisme kerjasama antara LinkAja dan JMTO adalah sebagai sumber dana untuk pembelian voucher elektronik (VE) yang dapat digunakan untuk pembayaran tarif tol melalui aplikasi FLO.
“Saat ini kami sedang melakukan uji coba terbatas. Nantinya, untuk pengguna LinkAja yang sudah melakukan pembelian VE FLO melalui platform LinkAja maka dapat melewati atau mengakses gerbang tol khusus di jalan tol Jasa Marga dengan menggunakan aplikasi FLO yang kami kembangkan," jelas Septerianto dalam keterangan resminya, Senin (1/7). Aplikasi FLO tersebut akan terkoneksi langsung dengan RFID dalam bentuk stiker di kendaraan.