KONTAN.CO.ID - SOLO. PT Jasa Marga Solo-Ngawi (JSN) melakukan langkah antisipasi terjadinya kerusakan rounding ( lereng) bahu jalan tol ruas Salatiga-Kartasura selama musim hujan tiba. Antisipasi yang dilakukan yakni dengan cara menyisir sepanjang jalan tol yang merupakan bagian dari jalan tol Trans Jawa itu. "Kami akan sisir sepanjang jalan tol (ruas Salatiga-Kartasura) kira-kira yang ada potensi kerusakan itu mana. Kalau ada nanti akan kami cegah, misal ada saluran rusak langsung kami perbaiki," kata Direktur Teknik PT JSN Aryo Gunanto di Solo, Jawa Tengah, Rabu (26/12/2018). Pihaknya tidak ingin peristiwa di jalan tol ruas Salatiga-Kartasura KM 489+500 terjadi di lokasi lainnya. Lereng bahu jalan tol ruas Salatiga-Kartasura mengalami kerusakan karena tidak sempurnanya drainase dan akibat hujan.
Jasa Marga Solo-Ngawi sisir jalan tol ruas Salatiga-Kartasura
KONTAN.CO.ID - SOLO. PT Jasa Marga Solo-Ngawi (JSN) melakukan langkah antisipasi terjadinya kerusakan rounding ( lereng) bahu jalan tol ruas Salatiga-Kartasura selama musim hujan tiba. Antisipasi yang dilakukan yakni dengan cara menyisir sepanjang jalan tol yang merupakan bagian dari jalan tol Trans Jawa itu. "Kami akan sisir sepanjang jalan tol (ruas Salatiga-Kartasura) kira-kira yang ada potensi kerusakan itu mana. Kalau ada nanti akan kami cegah, misal ada saluran rusak langsung kami perbaiki," kata Direktur Teknik PT JSN Aryo Gunanto di Solo, Jawa Tengah, Rabu (26/12/2018). Pihaknya tidak ingin peristiwa di jalan tol ruas Salatiga-Kartasura KM 489+500 terjadi di lokasi lainnya. Lereng bahu jalan tol ruas Salatiga-Kartasura mengalami kerusakan karena tidak sempurnanya drainase dan akibat hujan.