Jasa Raharja siapkan klaim kecelakaan mudik Rp 20M



JAKARTA. PT Jasa Raharja Persero mencatat jumlah pemudik yang mengalami kecelakaan (tewas) pada saat Lebaran tahun ini mencapai sekitar 800 orang. Sebagai santunan, perseroan telah menyiapkan dana klaim asuransi hingga Rp 20 miliar.

Direktur Utama Jasa Raharja Diding Sudirja Anwar menjelaskan dana klaim kecelakaan tersebut diasumsikan satu orang korban akan menerima santunan sebesar Rp 25 juta.

"Satu orang korban akan dapat klaim sebesar Rp 25 juta. Ini sesuai peraturan Kementerian Keuangan. Namun klaim santunan itu hanya ditujukan bagi kecelakaan yang terjadi sampai H+6 Lebaran," kata Diding saat ditemui di Kantor Kementerian BUMN, Senin (27/8).


Ia mencatat, jumlah korban kecelakaan pada Lebaran tahun ini hampir sama dengan tahun lalu. Mayoritas korban kecelakaan atau sekitar 70% dialami kendaraan beroda dua. Sementara sisanya adalah korban yang naik kendaraan roda empat dan bus. Kecelakaan ini juga didominasi oleh pemudik yang akan menuju kampung halamannya di Pulau Jawa.

Hingga saat ini, perseroan telah membayar klaim asuransi kecelakaan sebesar Rp 700 miliar. Jumlah ini tidak jauh berbeda dengan klaim tahun lalu di periode yang sama. (Didik Purwanto/Kompas.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: