JAKARTA. Asosiasi Asuransi Syariah Indonesia (AASI) boleh saja meminta legislatif memperlonggar kewajiban pemisahan (spin off) unit usaha syariah (UUS) yang saat ini masih dalam rancangan undang-undang (RUU) Usaha Perasuransian. Namun, kondisi di lapangan malah berkebalikan. Salah satunya adalah Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo), yang berencana memisahkan UUS Asuransi Jasindo Takaful menjadi full syariah pada akhir tahun 2013. Solihah, Direktur Keuangan Jasindo, bercerita, rencana pemisahan itu sudah masuk dalam program kerja tahun 2013. Spin off bertujuan membantu pertumbuhan positif perusahaan. "Sudah kami rencanakan," terangnya, Rabu (13/2). Bahkan, Sahata L Tobing, Direktur Ritel Jasindo mengungkapkan, prosedur pemisahan sedang dalam proses. Mulai dari produk serta teknologi saat ini dalam proses persiapan supaya mampu berdiri sendiri tanpa mengandalkan induk usaha. Prosedur ini diperkirakan memakan waktu cukup lama. "Makin cepat makin baik tapi kami perkirakan akhir 2013," ungkap pria yang baru menduduki jabatannya mulai 6 Februari 2012.
Jasindo percepat pemisahan unit syariah
JAKARTA. Asosiasi Asuransi Syariah Indonesia (AASI) boleh saja meminta legislatif memperlonggar kewajiban pemisahan (spin off) unit usaha syariah (UUS) yang saat ini masih dalam rancangan undang-undang (RUU) Usaha Perasuransian. Namun, kondisi di lapangan malah berkebalikan. Salah satunya adalah Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo), yang berencana memisahkan UUS Asuransi Jasindo Takaful menjadi full syariah pada akhir tahun 2013. Solihah, Direktur Keuangan Jasindo, bercerita, rencana pemisahan itu sudah masuk dalam program kerja tahun 2013. Spin off bertujuan membantu pertumbuhan positif perusahaan. "Sudah kami rencanakan," terangnya, Rabu (13/2). Bahkan, Sahata L Tobing, Direktur Ritel Jasindo mengungkapkan, prosedur pemisahan sedang dalam proses. Mulai dari produk serta teknologi saat ini dalam proses persiapan supaya mampu berdiri sendiri tanpa mengandalkan induk usaha. Prosedur ini diperkirakan memakan waktu cukup lama. "Makin cepat makin baik tapi kami perkirakan akhir 2013," ungkap pria yang baru menduduki jabatannya mulai 6 Februari 2012.