JAKARTA. Di tengah kelesuan industri asuransi umum syariah yang masih berlanjut, unit usaha syariah dari PT Jasindo (Persero) masih bisa bernafas lega. Pasalnya sampai bulan Maret lalu masih bisa mencatatkan kinerja yang positif. Chief Takaful Business Unit Jasindo Takaful, Erwin Noekman mengatakan sampai triwulan pertama tahun ini pihaknya berhasil mencatatkan pertumbuhan premi sebesar 10,8% bila dibandingkan dengan periode yang sama di tahun kemarin. "Sampai kuartal I produksi premi mencapai Rp 33 miliar," kata dia. Hal ini bertolak belakang dengan kondisi industri asuransi umum syariah yang justru turun 12,6% secara year on year.
Jasindo Takaful raup premi Rp 33 miliar
JAKARTA. Di tengah kelesuan industri asuransi umum syariah yang masih berlanjut, unit usaha syariah dari PT Jasindo (Persero) masih bisa bernafas lega. Pasalnya sampai bulan Maret lalu masih bisa mencatatkan kinerja yang positif. Chief Takaful Business Unit Jasindo Takaful, Erwin Noekman mengatakan sampai triwulan pertama tahun ini pihaknya berhasil mencatatkan pertumbuhan premi sebesar 10,8% bila dibandingkan dengan periode yang sama di tahun kemarin. "Sampai kuartal I produksi premi mencapai Rp 33 miliar," kata dia. Hal ini bertolak belakang dengan kondisi industri asuransi umum syariah yang justru turun 12,6% secara year on year.