KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Provinsi Jawa Tengah menjadi daerah tujuan industri padat karya melakukan relokasi. Sebelumnya industri padat karya ramai di sejumlah daerah Jawa Barat. Biaya Upah Minimum Kabupaten (UMK) yang tinggi dinilai menggusur industri tersebut. "Daerah untuk industri padat karya yang lebih kompetitif di daerah Jawa Tengah," ujar Menteri Perindustrian (Menperin) Airlangga Hartarto usai menghadiri Tempo Economic Briefing, Kamis (15/11). Meski begitu Airlangga bilang untuk industri manufaktur seperti elektronik masih mampu menyesuaikan dengan wilayah Karawang, Jawa Barat. Sementara biaya tenaga kerja di Jawa Timur pun dinilai sudah menyamai Jawa Barat.
Jawa Tengah jadi tujuan relokasi industri
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Provinsi Jawa Tengah menjadi daerah tujuan industri padat karya melakukan relokasi. Sebelumnya industri padat karya ramai di sejumlah daerah Jawa Barat. Biaya Upah Minimum Kabupaten (UMK) yang tinggi dinilai menggusur industri tersebut. "Daerah untuk industri padat karya yang lebih kompetitif di daerah Jawa Tengah," ujar Menteri Perindustrian (Menperin) Airlangga Hartarto usai menghadiri Tempo Economic Briefing, Kamis (15/11). Meski begitu Airlangga bilang untuk industri manufaktur seperti elektronik masih mampu menyesuaikan dengan wilayah Karawang, Jawa Barat. Sementara biaya tenaga kerja di Jawa Timur pun dinilai sudah menyamai Jawa Barat.