KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kapan terakhir kali kamu nonton sirkus dengan duduk di bawah tenda besar yang berbentuk oval? Menyaksikan atraksi para pemain melakukan akrobatik di udara, sepeda roda satu dan atau lainnya yang membuat takjub dan menghibur? Jika rindu merasakan sensasi dari pertunjukan sirkus, jangan lupa menyambangi Gelora Bung Karno (GBK) pada 14 Desember 2018-20 Januari 2019. Oriental Circus Indonesia (OCI) akan menghadirkan pertunjukan bertajuk "The Great 50 Show" di sana. Hans Manansang, Managing Director Ananta Harsa Group (AHG), selaku penyelenggara The Great 50 Show, mengatakan pertunjukan sirkus tersebut dikonsep dengan terinspirasi dari film The Greataest Showman. Penyelenggaraannya akan melibatkan pemain dari berbabagai negara yakni Indonesia, Tiongkok, Mongolia, dan India.
Jelang akhir tahun, yuk nonton pertunjukan sirkus klasik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kapan terakhir kali kamu nonton sirkus dengan duduk di bawah tenda besar yang berbentuk oval? Menyaksikan atraksi para pemain melakukan akrobatik di udara, sepeda roda satu dan atau lainnya yang membuat takjub dan menghibur? Jika rindu merasakan sensasi dari pertunjukan sirkus, jangan lupa menyambangi Gelora Bung Karno (GBK) pada 14 Desember 2018-20 Januari 2019. Oriental Circus Indonesia (OCI) akan menghadirkan pertunjukan bertajuk "The Great 50 Show" di sana. Hans Manansang, Managing Director Ananta Harsa Group (AHG), selaku penyelenggara The Great 50 Show, mengatakan pertunjukan sirkus tersebut dikonsep dengan terinspirasi dari film The Greataest Showman. Penyelenggaraannya akan melibatkan pemain dari berbabagai negara yakni Indonesia, Tiongkok, Mongolia, dan India.