KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Fokus pelaku pasar saat ini bergeser ke pertemuan kebijakan Federal Reserve pada 15-16 Juni 2021. Federal Reserve telah berkomitmen untuk mempertahankan suku bunga mendekati nol dan berjanji tidak akan menaikkan sampai akhir tahun depan. Direktur Anugerah Mega Investama Hans Kwee mengatakan, pelaku pasar masih mengkhawatirkan kenaikan inflasi hingga beberapa bulan ke depan. Kembalinya perekonomian ke kondisi pra-pandemi berarti diberlakukannya langkah penarikan stimulus bank sentral. Situasi ini membuat prospek akan terjadinya tapering menjadi lebih konkret, dan berpotensi meningkatkan volatilitas di pasar keuangan global. The Fed diperkirakan akan mengumumkan strategi untuk mengurangi program pembelian obligasi besar-besarannya pada Agustus atau September. Jajak pendapat Reuters memperkirakan the Fed akan mulai memotong pembelian bulanan pada awal tahun depan. "Hal ini mungkin akan menaikkan risiko pasar keuangan negara berkembang termasuk Indonesia," kata Hans, Minggu (13/6).
Jelang FOMC dan RDG BI, IHSG diprediksi bergerak menguat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Fokus pelaku pasar saat ini bergeser ke pertemuan kebijakan Federal Reserve pada 15-16 Juni 2021. Federal Reserve telah berkomitmen untuk mempertahankan suku bunga mendekati nol dan berjanji tidak akan menaikkan sampai akhir tahun depan. Direktur Anugerah Mega Investama Hans Kwee mengatakan, pelaku pasar masih mengkhawatirkan kenaikan inflasi hingga beberapa bulan ke depan. Kembalinya perekonomian ke kondisi pra-pandemi berarti diberlakukannya langkah penarikan stimulus bank sentral. Situasi ini membuat prospek akan terjadinya tapering menjadi lebih konkret, dan berpotensi meningkatkan volatilitas di pasar keuangan global. The Fed diperkirakan akan mengumumkan strategi untuk mengurangi program pembelian obligasi besar-besarannya pada Agustus atau September. Jajak pendapat Reuters memperkirakan the Fed akan mulai memotong pembelian bulanan pada awal tahun depan. "Hal ini mungkin akan menaikkan risiko pasar keuangan negara berkembang termasuk Indonesia," kata Hans, Minggu (13/6).