JAKARTA. Menjelang pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Pacific Economy Cooperation (APEC) 2013 yang ke-21 pada tanggal 5-7 Oktober 2013, PT Dyandra Media International Tbk telah menyelesaikan ekspansi tahap dua, Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC). Rencananya BNDCC yang dikelola oleh PT Nusa Dua Indonesia, anak usaha Dyandra yang bergerak di bidang Convention dan Exhibition Hall, akan diresmikan pada 24 September 2013. BNDCC merupakan Official Venue for International Media Center KTT APEC 2013. Bangunan baru seluas 25.000 meterpersegi tersebut dibangun khusus untuk menunjang perhelatan KTT APEC 2013. BNCC tahap dua ini memiliki fasilitas tambahan 20 ruang pertemuan dan parkir basement untuk 150 mobil. Sehingga total gross area BNDCC saat ini menjadi 50.000 meterpersegi dan memiliki daya tampung lebih dari 12.000 orang.
Jelang KTT APEC, Dyandra resmikan BNDCC tahap dua
JAKARTA. Menjelang pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Pacific Economy Cooperation (APEC) 2013 yang ke-21 pada tanggal 5-7 Oktober 2013, PT Dyandra Media International Tbk telah menyelesaikan ekspansi tahap dua, Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC). Rencananya BNDCC yang dikelola oleh PT Nusa Dua Indonesia, anak usaha Dyandra yang bergerak di bidang Convention dan Exhibition Hall, akan diresmikan pada 24 September 2013. BNDCC merupakan Official Venue for International Media Center KTT APEC 2013. Bangunan baru seluas 25.000 meterpersegi tersebut dibangun khusus untuk menunjang perhelatan KTT APEC 2013. BNCC tahap dua ini memiliki fasilitas tambahan 20 ruang pertemuan dan parkir basement untuk 150 mobil. Sehingga total gross area BNDCC saat ini menjadi 50.000 meterpersegi dan memiliki daya tampung lebih dari 12.000 orang.