KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sreeya Sewu Indonesia Tbk (SIPD) telah menyiapkan sejumlah strategi menjelang lebaran tahun ini. Lantaran permintaan ayam diprediksikan naik, Sreeya telah meningkatkan kapasitas volume produksi sekitar 30% dari bulan sebelumnya. Adapun untuk mendongkrak pendapatan di tahun ini, SIPD juga akan meningkatkan kualitas produk pakan ternak hingga keunggulan pelayanan yang cepat tanggap. Dengan strategi itu, emiten poultry dan produsen ayam olahan pun optimistis dapat mencatat pertumbuhan penjualan tumbuh hingga double digit tahun ini. Tapi, perusahaan belum dapat menyebutkan berapa angka pastinya. Sri Sumiyarsi, Chief Financial Officer dan Corporate Secretary SIPD menjelaskan di tahun ini, Sreeya juga akan meningkatkan kapasitas pembibitan (breeding) untuk menunjang utilisasi produksi pakan ternak. “Serta akan memperluas penerapan sistem Smart Farm agar para peternak lebih mudah mengontrol manajemen budidaya ayam,” katanya saat dihubungi Kontan.co.id, Minggu (9/5).
Jelang Lebaran, Sreeya Sewu (SIPD) meningkatkan kapasitas volume produksi hingga 30%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sreeya Sewu Indonesia Tbk (SIPD) telah menyiapkan sejumlah strategi menjelang lebaran tahun ini. Lantaran permintaan ayam diprediksikan naik, Sreeya telah meningkatkan kapasitas volume produksi sekitar 30% dari bulan sebelumnya. Adapun untuk mendongkrak pendapatan di tahun ini, SIPD juga akan meningkatkan kualitas produk pakan ternak hingga keunggulan pelayanan yang cepat tanggap. Dengan strategi itu, emiten poultry dan produsen ayam olahan pun optimistis dapat mencatat pertumbuhan penjualan tumbuh hingga double digit tahun ini. Tapi, perusahaan belum dapat menyebutkan berapa angka pastinya. Sri Sumiyarsi, Chief Financial Officer dan Corporate Secretary SIPD menjelaskan di tahun ini, Sreeya juga akan meningkatkan kapasitas pembibitan (breeding) untuk menunjang utilisasi produksi pakan ternak. “Serta akan memperluas penerapan sistem Smart Farm agar para peternak lebih mudah mengontrol manajemen budidaya ayam,” katanya saat dihubungi Kontan.co.id, Minggu (9/5).