KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) memproyeksikan akan adanya lonjakan permintaan asuransi perlindungan kecelakaan saat momen muduk lebaran di tahun 2024 ini. Direktur Eksekutif AAUI, Bern Dwyanto melihat bahwa saat ini angka pembelian tiket untuk berbagai moda transportasi mulai meningkat terutama menjelang lebaran. Dengan begitu menurutnya kenaikan penumpang transportasi ini akan pararel dengan naiknya permintaan asuransi perlindungan kecelakaan atau asuransi perjalanan. "Tapi saat ini kami belum melihat peningkatan permintaan asuransi perjalanan atau asuransi kecelakaan, dikarenakan pencatatan baru akan di bukukan di akhir bulan," jelas Bern pada Kontan, Minggu (24/3).
Jelang Mudik Lebaran 2024, AAUI Proyeksi Ada Lonjakan Permintaan Asuransi Kecelakaan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) memproyeksikan akan adanya lonjakan permintaan asuransi perlindungan kecelakaan saat momen muduk lebaran di tahun 2024 ini. Direktur Eksekutif AAUI, Bern Dwyanto melihat bahwa saat ini angka pembelian tiket untuk berbagai moda transportasi mulai meningkat terutama menjelang lebaran. Dengan begitu menurutnya kenaikan penumpang transportasi ini akan pararel dengan naiknya permintaan asuransi perlindungan kecelakaan atau asuransi perjalanan. "Tapi saat ini kami belum melihat peningkatan permintaan asuransi perjalanan atau asuransi kecelakaan, dikarenakan pencatatan baru akan di bukukan di akhir bulan," jelas Bern pada Kontan, Minggu (24/3).