KONTAN.CO.ID - TEL AVIV. Perdana Menteri Israel Benjamin Nentanyahu berjanji akan memperluas wilayah jika kembali terpilih menjadi Perdana Menteri pada pemilu negara tersebut. Jika terpilih kembali, ia berjanji akan melakukan aneksasi pemukiman Yahudi di Tepi Barat, yang merupakan bagian dari wilayah Palestina di barat sungai Yordan. Sebenarnya pemukiman tersebut dianggap ilegal oleh komunitas internasional, namun Israel terus membantah klaim tersebut. Dilansir dari AFP, dalam sebuah wawancara dengan stasiun tv Israel, Netanyahu ditanya mengenai rencana perluasan kedaulatan Israel di Tepi Barat, dia menjawab dengan tegas bahwa rencana tersebut pasti akan dia laksanakan.
Jelang pemilu Israel, Netanyahu berjanji akan mencaplok Tepi Barat jika terpilih lagi
KONTAN.CO.ID - TEL AVIV. Perdana Menteri Israel Benjamin Nentanyahu berjanji akan memperluas wilayah jika kembali terpilih menjadi Perdana Menteri pada pemilu negara tersebut. Jika terpilih kembali, ia berjanji akan melakukan aneksasi pemukiman Yahudi di Tepi Barat, yang merupakan bagian dari wilayah Palestina di barat sungai Yordan. Sebenarnya pemukiman tersebut dianggap ilegal oleh komunitas internasional, namun Israel terus membantah klaim tersebut. Dilansir dari AFP, dalam sebuah wawancara dengan stasiun tv Israel, Netanyahu ditanya mengenai rencana perluasan kedaulatan Israel di Tepi Barat, dia menjawab dengan tegas bahwa rencana tersebut pasti akan dia laksanakan.