KONTAN.CO.ID - BEIJING. Kementerian Perdagangan China mengatakan, China dan Amerika Serikat sedang mendiskusikan putaran perundingan dagang lanjutan yang dijadwalkan pada September. Tetapi, harapan kemajuan dari perundingan dagang ini akan bergantung pada apakah Washington dapat menciptakan kondisi yang menguntungkan. Mengutip Reuters Kamis (29/8), eskalasi perang dagang antara kedua negara kembali memanas ketika Jumat pekan lalu Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan akan mengenakan tarif tambahan sebesar 5% atas barang-barang impor dari China senilai US$ 550 miliar. Langkah ini dilakukan beberapa jam setelah China mengumumkan pengenaan tarif balasan atas barang-barang impor dari AS senilai US$ 75 miliar.
Jelang perundingan dagang September, China berharap AS akan ciptakan suasana kondusif
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Kementerian Perdagangan China mengatakan, China dan Amerika Serikat sedang mendiskusikan putaran perundingan dagang lanjutan yang dijadwalkan pada September. Tetapi, harapan kemajuan dari perundingan dagang ini akan bergantung pada apakah Washington dapat menciptakan kondisi yang menguntungkan. Mengutip Reuters Kamis (29/8), eskalasi perang dagang antara kedua negara kembali memanas ketika Jumat pekan lalu Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan akan mengenakan tarif tambahan sebesar 5% atas barang-barang impor dari China senilai US$ 550 miliar. Langkah ini dilakukan beberapa jam setelah China mengumumkan pengenaan tarif balasan atas barang-barang impor dari AS senilai US$ 75 miliar.