Jelang pilkada, Sudirman Said sambangi Gubernur Anies



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menjelang Pilkada serentak tanggal 27 Juni 2018, calon Gubernur Jawa Tengah Sudirman Said mengunjungi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Balai Kota, Selasa (26/6).

Sudirman terlihat mengenakan batik coklat dan berjalan memasuki pintu depan Pendopo Balai Kota. Ia datang pada pukul 11.00 WIB.

Sudirman mengaku, kedatangannya hanya untuk silaturahmi. "Ini hanya dalam rangka silaturahmi. Kan ini masa tenang jadi ada waktu luang ke Jakarta sebentar. Jadi, silahturahmi dengan beberapa kawan lama, saudara dan sahabat. Siang ini saya mau ke Jawa tengah naik kereta lagi, jadi saya sempatkan mampir ke Pak Gubernur," kata Sudirman di Balai Kota, Selasa.


Saat ditanya wartawan, apakah keduanya membahas masalah politik, Sudirman bilang, mereka hanya berbincang santai. "Ngobrol-ngobrol, nostalgia saja kan banyak. Ngobrol-ngobrol yang ringan," ujarnya.

Menurutnya, jelang pemilihan gubernur, besok, ia mantap dan sudah mempersiapkan berbagai hal untuk maju sebagai gubernur. "Insyallah sangat siap, relawan sangat siap, saksi-saksi sangat siap, partai terus siap," ucapnya.

Pada pertemuan itu, Sudirman dan Anies melanjutkan dengan makan siang bersama. Pukul 11.30 WIB, keduanya berangkat dari Balai Kota menuju Warteg Nurul yang berada di Jalan Cik ditiro Menteng. Kedatangan keduanya disambut ramah oleh pemilik warteg, Suratmi.

Berdasarkan pantauan, Anies terlihat memesan nasi dengan lauk pauk tempe orek, telor balado dan sayur kangkung. Sedangkan, Sudirman terlihat memesan tempe orek, ikan cue gureng, tahu kuning dan syur asem.

Sudirman yang memesan makanan terlebih dahulu langsung duduk,  kemudian diikuti Anies.

Menurut Suratmi, pesanan makan siang Anis seharga Rp 20.000, sedangkan Sudirman seharga Rp 18.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Dupla Kartini