Jelang Ramadan dan Idul Fitri, Garuda Indonesia Tawarkan Promo Diskon Hingga 80%



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menjelang momen Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri tahun ini, maskapai penerbangan Garuda Indonesia (GIAA) meluncurkan penawaran diskon tiket mencapai 80%.

Penawaran ini berlaku untuk perjalanan domestik maupun internasional untuk periode pemesanan mulai 19-28 Februari 2024 dengan periode perjalanan mulai 15 Februari 2024 hingga 14 Februari 2025. Penawaran ini berlangsung melalui Garuda Online Travel Fair (GOTF).

"Di tengah momentum meningkatnya trafik penumpang perjalanan udara secara global pasca hantaman pandemi, gelaran GOTF Anniversary Edition kali ini tentunya memiliki makna tersendiri bagi Garuda Indonesia untuk semakin menunjukkan komitmen keberlanjutan yang kami miliki dalam mendukung pergerakan wisatawan domestik maupun internasional yang dapat menggerakkan ekonomi bangsa,” kata Irfan Setiaputra, Direktur Utama GIAA, Kamis (22/2). 


Baca Juga: Garuda Indonesia (GIAA) Targetkan Raup Laba Beruntun Hingga 2026

Irfan menambahkan, hal ini  dilakukan Perusahaan untuk menghadirkan layanan penerbangan yang aman, nyaman dengan harga yang kompetitif untuk mengakses berbagai destinasi Garuda Indonesia bagi masyarakat.

Lebih lanjut, Garuda Indonesia menawarkan pilihan harga tiket untuk penerbangan domestik di antaranya:

Jakarta – Aceh pp mulai Rp 2,4 jutaan

Jakarta – Medan pp mulai Rp 1,9 jutaan

Jakarta – Padang pp mulai Rp 1,7 jutaan

Jakarta – Palembang pp mulai Rp 1,1 jutaan

Jakarta – Malang pp mulai Rp 1,3 jutaan 

Jakarta – Semarang pp mulai Rp 1 jutaan

Jakarta – Solo pp mulai Rp 1,1 jutaan

Jakarta – Yogyakarta pp mulai Rp 1,1 jutaan

Jakarta – Surabaya pp mulai Rp 1,4 jutaan

Jakarta – Denpasar pp mulai Rp 1,7 jutaan

Selain itu, beberapa rute internasional yang juga mendapatkan penawaran menarik di antaranya :

Jakarta – Singapura pp mulai Rp 2,7 jutaan

Jakarta – Guangzhou pp mulai Rp 5,2 jutaan

Jakarta – Amsterdam pp mulai Rp 7,5 jutaan

Surabaya – Singapura pp mulai Rp 2,5 jutaan

Jakarta – Kuala Lumpur pp mulai Rp 1,9 jutaan

Jakarta – Sydney pp mulai Rp 6,5 jutaan

Jakarta – Melbourne pp mulai Rp 6,6 jutaan

Jakarta – Tokyo pp mulai Rp 6,7 jutaan

Jakarta – Seoul pp mulai Rp 4,8 jutaan

Denpasar – Singapura pp mulai Rp 2,1 jutaan

Denpasar – Seoul pp mulai Rp 5,1 jutaan

 
GIAA Chart by TradingView

Garuda Indonesia juga menawarkan harga yang kompetitif pada kerja sama rute penerbangan aliansi Garuda Indonesia diantaranya sebagai berikut:

Jakarta – Paris pp mulai Rp 15,6 jutaan

Jakarta – Milan pp mulai Rp 15,8 jutaan

Jakarta – Roma pp mulai Rp 16,2 jutaan

Jakarta – Barcelona pp mulai Rp 16,5 jutaan

Jakarta – Frankfurt pp mulai Rp 17 jutaan

"Berangkat dari visi yang sama dengan seluruh mitra kami, kiranya penyelenggaraan GOTF Anniversary Edition yang merangkul banyak pelaku industri pariwisata ini dapat memperkuat optimalisasi kanal digital untuk mendukung pertumbuhan pariwisata nasional yang sejalan dengan semakin meningkatnya tren pertumbuhan penumpang. Tentunya travel fair ini akan memberikan lebih banyak opsi konektivitas udara dengan harga kompetitif yang dapat dinikmati oleh para pengguna jasa,” tutup Irfan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .