KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga Surat Utang Negara (SUN) diperkirakan akan cenderung bergerak terbatas pada perdagangan Kamis (15/2). Hal ini didorong oleh penantian para pelaku pasar terhadap data neraca perdagangan Indonesia. Analis Fixed Income MNC Sekuritas, I Made Adi Saputra mengatakan, terdapat peluang kenaikan harga SUN walau secara terbatas berkat perkiraan surplusnya neraca perdagangan oleh sejumlah ekonom. Sebelumnya, tekanan terhadap nilai tukar rupiah yang mereda serta penurunan imbal hasil surat utang regional mendorong terjadinya penurunan imbal hasil SUN pada perdagangan kemarin.
Jelang rilis neraca perdagangan, harga SUN berpotensi bergerak terbatas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga Surat Utang Negara (SUN) diperkirakan akan cenderung bergerak terbatas pada perdagangan Kamis (15/2). Hal ini didorong oleh penantian para pelaku pasar terhadap data neraca perdagangan Indonesia. Analis Fixed Income MNC Sekuritas, I Made Adi Saputra mengatakan, terdapat peluang kenaikan harga SUN walau secara terbatas berkat perkiraan surplusnya neraca perdagangan oleh sejumlah ekonom. Sebelumnya, tekanan terhadap nilai tukar rupiah yang mereda serta penurunan imbal hasil surat utang regional mendorong terjadinya penurunan imbal hasil SUN pada perdagangan kemarin.