KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengakui, masih banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus diselesaikan setelah dia satu tahun memimpin Jakarta. Satu tahun masa pemerintahan di bawah kepemimpinan Anies diketahui akan jatuh pada 16 Oktober mendatang. "Saya baru tugas satu tahun, minggu depan baru satu tahun, masih banyak PR yang harus diselesaikan," ujar Anies dalam acara yang digelar Jaringan Rakyat Miskin Kota (JRMK) Jakarta di Kampung Rawa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Minggu (7/10). Anies menyebut salah satu hal yang harus dibenahi yakni persoalan air bersih di Jakarta. Dia menyebut air bersih merupakan kebutuhan warga yang paling dasar. Baca juga: Gubernur DKI Hentikan Proyek Reklamasi, Izin 13 Pulau Dicabut Anies berjanji semua warga Jakarta akan mendapatkan akses terhadap air bersih.
Jelang setahun pimpin DKI Jakarta, ini pengakuan Anies Baswedan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengakui, masih banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus diselesaikan setelah dia satu tahun memimpin Jakarta. Satu tahun masa pemerintahan di bawah kepemimpinan Anies diketahui akan jatuh pada 16 Oktober mendatang. "Saya baru tugas satu tahun, minggu depan baru satu tahun, masih banyak PR yang harus diselesaikan," ujar Anies dalam acara yang digelar Jaringan Rakyat Miskin Kota (JRMK) Jakarta di Kampung Rawa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Minggu (7/10). Anies menyebut salah satu hal yang harus dibenahi yakni persoalan air bersih di Jakarta. Dia menyebut air bersih merupakan kebutuhan warga yang paling dasar. Baca juga: Gubernur DKI Hentikan Proyek Reklamasi, Izin 13 Pulau Dicabut Anies berjanji semua warga Jakarta akan mendapatkan akses terhadap air bersih.