KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jembo Cable Company Tbk (JECC) akan membagikan dividen interim senilai total Rp 30,24 miliar. Besaran dividen ini setara dengan Rp 200 per saham. Berdasarkan keterbukaan informasi JECC yang dirilis Senin (27/11), cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada 30 November 2017. Dengan demikian, ex dividen di pasar reguler dan negosiasi dimulai 4 Desember 2017. Sementara itu, untuk perdagangan di pasar tunai, cum dividen jatuh pada 6 Desember 2017. Ex dividen di pasar tunai akan dimulai per 7 Desember 2017. Pendataan daftar pemegang saham (recording date) pada 6 Desember 2017.
Jembo Cable bagikan dividen Rp 200 per saham
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jembo Cable Company Tbk (JECC) akan membagikan dividen interim senilai total Rp 30,24 miliar. Besaran dividen ini setara dengan Rp 200 per saham. Berdasarkan keterbukaan informasi JECC yang dirilis Senin (27/11), cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada 30 November 2017. Dengan demikian, ex dividen di pasar reguler dan negosiasi dimulai 4 Desember 2017. Sementara itu, untuk perdagangan di pasar tunai, cum dividen jatuh pada 6 Desember 2017. Ex dividen di pasar tunai akan dimulai per 7 Desember 2017. Pendataan daftar pemegang saham (recording date) pada 6 Desember 2017.